Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 20
 
Kejati Gandeng LAM Riau Selenggarakan Restorasi Justice Multiguna

Riauterkini - PEKANBARU - Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Provinsi Riau bersama sejumlah lembaga digendeng Kejaksaan Tinggi (Kejati) Riau untuk menyelenggarakan program Restorasi Justice (RJ) Multiguna. Hal ini ditandai dengan penandatanganan nota kesepakatan hari Selasa (10/9/24).

Dari Kejati Riau hadir Wakil Kajati Rini Hartaty, S. H., M. H, sedangkan dari LAMR hadir Ketua Umum Dewan Pimpinan Harian (Ketum DPH) Datuk Seri H. Taufik Ikram Jamil. Selain itu, institusi yang terlibat lainnya yakni Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi H. Roby Rachmat, Ketua Baznas Riau H. Hasriadi Hasan, Kepala Balai Latihan Kerja Hefriady Putra, serta Direktur RSJ Prima Wulandatri.

Acara ini juga diikuti oleh seluruh Kejati se-Riau yang didampingi LAMR Kabupaten/ kota se-Riau melalui zoom. Sempat juga ditayangkan video RJ penanganan pidana oleh Kejari Pekanbaru di Bilik Damai LAMR, yang memperoleh penghargaan inovasi penanganan terbaik tiga se-Indonesia.

Program penyelenggaran RJ Multiguna merupakan suatu program penyelesaian perkara dengan pendekatan kearifan lokal yang mengarah kepada perbaikan. Berbagai sisi dipertimbangkan termasuk mencari jalan keluar terhadap permasalahan ekonomi, pendanaan, kejiwaan, dan perspektif budaya.

Menurut Wakajati Rini yang didampingi oleh Aspidum Silpia Rosalina dan koordinator RJ Roby S, program ini selain dilaksanakan di Kejati, juga diharapkan di Kejari se-Riau. "Kita berharap kegiatan ini dapat berjalan dengan baik, perlu dukungan berbagai pihak, " kata Rini.

Ketum DPH LAMR, Datuk Seri Taufik ketika diminta memberi sambutan dalam acara ini mengatakan, LAMR sangat menghargai gandengan RJ Multiguna oleh Kejati Riau. Sebelumnya, Kejati Riau dan LAMR telah menjalin kerja sama dalam mewujudkan fasilitas RJ yang dinamakan Bilik Damai di kompleks balai LAMR, Jalan Diponegoro.

Khusus RJ Multiguna, kata Datuk Seri Taufik, sangat sesuai dengan filosofi hukum Melayu. Di antaranya tersimpai dalam ungkapan adat si palu-palu ule. Ular dipukul mati, tongkat tak patah, rumput tak rebah, kemudian ketawa bersama.

Hal ini memberi makna antara lain, keputusan hukum disambut dengan senang hati karena menyelesaikan masalah.

"Ya, dalam RJ Multiguna ini, coba menyelesaikan soal ekonomi kalau memang ekonomi penyebab suatu tindakan pidana. Pelaku misalnya, kemudian dilatih untuk terampil agar memperoleh pekerjaan yang layak untuk menyara kehidupan," paparnya. ***(rls)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Jumat, 11 Oktober 2024

Perintah Pj Bupati Hambali, Satpol PP Kampar Bersama Sejumlah Dinas Laksanakan Pembinaan Penataan Perizinan PT TYE

Perintah Pj Bupati Hambali, Satpol PP Kampar bersama sejumlah dinas laksanakan pembinaan penataan perizinan PT TYE.

Galeri
Selasa, 01 Oktober 2024

DPRD Rohul Setujui RAPBD-Perubahan Senilai Rp 2 Triliun Lebih

Proses pembahasan RAPBD-P Rohul 2024 tugas. DPRD mengesahkan jadi AO PBD-P dengan pagu Rp2 triliun lebih.

Advertorial
Kamis, 10 Oktober 2024

Kunjungi PT WIR, Kasatpol PP Kampar: Kami Akan Terus Mengawal Perda dan Perka Terkait Perizinan

Kunjungi PT WIR, Kasatpol PP Kampar: Kami Akan Terus Mengawal Perda dan Perka Terkait Perizinan.

Advertorial
Jumat, 04 Oktober 2024

Riau Berkain, Tampilkan Pesona Wastra Lokal dengan Bahan Berkelanjutan dari APR

Berkolaborasi, APR Dukung Kemajuan Industri Fashion Lokal dengan Bahan Berkelanjutan lewat Riau Berkain.

Galeri
Selasa, 17 September 2024

Galeri, Pengambilan Sumpah, Janji Jabatan 45 Anggota DPRD Inhil Masa Jabatan 2024-2029

Pengambilan Sumpah, Janji Jabatan 45 Anggota DPRD Inhil Masa Jabatan 2024-2029. Berikut galeri fotonya. galeri

Advertorial
Minggu, 29 September 2024

Dukung Pendidikan Berkualitas dan Inovasi Riset, RAPP Serahkan Alat Laboratorium kepada TPK Unri

Untuk Pembelajaran dan Riset, TPK Unri Terima Alat Laboratorium Senilai Rp765 Juta dari RAPP.

Berita Lainnya

Minggu, 13 Oktober 2024

Ribuan Emak-emak Padati Kampanye Alfedri-Husni di KPR 1 Perawang


Minggu, 13 Oktober 2024

Tak Terbendung, Dukungan Paslon Kasmarni-Bagus Santoso Terus Bertambah


Minggu, 13 Oktober 2024

Polres Kuansing Apel Operasi Mantap Praja Lancang Kuning Pengamanan Pilkada 2024


Minggu, 13 Oktober 2024

Polsek Tanah Putih Sampaikan Imbauan Pilkada Damai 2024 di Kepenghuluan Manggala Sakti


Minggu, 13 Oktober 2024

Sukseskan Pilkada, Polsek Kampar Kiri Ajak Warga Desa Gunung Mulya Berpartisipasi


Minggu, 13 Oktober 2024

Bercengkerama Dengan Warga Desa Teluk Binjai, Upaya Polsek Teluk Meranti Wujudkan Pilkada Damai


Minggu, 13 Oktober 2024

Sukseskan Pilkada Damai, Polsek Tandun Kolaborasi dengan Perangkat Desa Tandun


Minggu, 13 Oktober 2024

Sukseskan Pilkada Serentak, Polsek Bukit Batu Jalin Silaturahmi dengan Tokoh Agama


Minggu, 13 Oktober 2024

Polsek Dumai Kota Ingatkan Warga Tak Terprovokasi Berita Hoax


Minggu, 13 Oktober 2024

Polsek Sungai Sembilan Dumai Giat Cooling System dengan Gotong Royong


Minggu, 13 Oktober 2024

Sambangi Warga Desa Bencah Kelubi, Polsek Tapung Sampaikan Pesan Pilkada


Minggu, 13 Oktober 2024

Polsek Senapelan Bersama RT, RW dan Lurah se-Kecamatan Senapelan Komitmen Sukseskan Pilkada Damai


Sabtu, 12 Oktober 2024

Hadir di Gawai Kebatin, Polres Inhu Bangun Kesadaran Politik Warga Talang Mamak


Sabtu, 12 Oktober 2024

Kekerabatan Keluarga Kesultanan Siak Nilai Alfedri-Husni Layak Kembali Pimpin Negeri Istana


Sabtu, 12 Oktober 2024

Kecelakaan di Jalintim: Pj Sekda Inhil dan Supir Alami Luka Berat


Sabtu, 12 Oktober 2024

Wajah Lama Saroha Alfedri-Husni Solid Ingin Kembali Menangkan Petahana di Pilkada Siak 2024


Sabtu, 12 Oktober 2024

Silaturahim bersama Kader Posyandu Bukit Raya, Paslon AMAn Tawarkan Bayar Honor 13 Bulan


Sabtu, 12 Oktober 2024

Di Sela Masyarakat Tengah Berladang, Polsek Bukit Batu Sampaikan Pesan Pilkada


Sabtu, 12 Oktober 2024

Sembako Jadi Saksi Polsek Mandau Serukan Pilkada Damai 2024


Sabtu, 12 Oktober 2024

Sempena Hari Jadi ke-25 Siak, Disdukcapil Raih Penghargaan Perangkat Daerah Inovatif Kategori Digital