Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Kapolres Pelalawan Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Lancang Kuning 2025

Riauterkini-PELALAWAN – Kapolres Pelalawan, AKBP Afrizal Asri, S.I.K., memimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Lancang Kuning 2025 dalam rangka pengamanan Idul Fitri 1446 H. Apel yang berlangsung di Lapangan Apel Polres Pelalawan pada Kamis (20/3/2025) ini bertujuan memastikan kesiapan personel dan sarana prasarana dalam menjaga keselamatan serta kenyamanan masyarakat selama periode mudik dan perayaan Lebaran.

Apel tersebut turut dihadiri oleh Wakil Bupati Pelalawan H. Husni Tamrin, S.H., Waka Polres Pelalawan KOMPOL Asep Rahmat, S.H., S.I.K., M.M., serta sejumlah pejabat daerah dan instansi terkait, termasuk unsur TNI, Dinas Perhubungan, Satpol PP, BPBD, dan Jasa Raharja.

Operasi Ketupat Lancang Kuning 2025 akan berlangsung mulai 23 Maret hingga 8 April 2025 dengan tagline "Mudik Aman, Keluarga Nyaman". Sebanyak 238 personel gabungan, yang terdiri dari 148 personel Polri dan 90 personel dari berbagai instansi terkait, akan dikerahkan untuk mengamankan jalur mudik di Kabupaten Pelalawan.

Pengamanan akan difokuskan di empat Pos Pengamanan yang tersebar di Bandar Seikijang, Km 55 Pangkalan Kerinci, Pangkalan Kuras, dan Ukui, serta satu Pos Pelayanan di Pusat Perbelanjaan Ramayana Pangkalan Kerinci. Selain itu, layanan bantuan kepolisian juga dapat diakses melalui Hotline 110 bagi masyarakat yang membutuhkan bantuan selama perjalanan.

Dalam arahannya, Kapolres Pelalawan menegaskan pentingnya keselamatan dan kenyamanan bagi masyarakat yang melakukan perjalanan mudik serta merayakan Idul Fitri.

"Saya berharap kepada seluruh personel pengamanan agar melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab, selalu waspada, menjaga keselamatan, serta memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat. Berikan pertolongan kepada mereka yang membutuhkan, sehingga perjalanan mudik dan perayaan Idul Fitri 1446 H dapat berlangsung dengan aman dan nyaman," ujar AKBP Afrizal Asri, S.I.K.

Usai apel, kegiatan dilanjutkan dengan pemeriksaan kesiapan sarana dan prasarana pendukung operasi. Dengan persiapan matang ini, diharapkan masyarakat dapat menikmati perjalanan mudik yang lebih aman dan lancar di Kabupaten Pelalawan.***(ang)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Senin, 12 Januari 2026

Demi Kemajuan Pendidikan Vokasi di Riau, Tim Capella Honda Tempuh Lokasi Pelosok dan Terluar

Tim Capella Honda tempuh lokasi pelosok dan terluar. Kerja nyata majukan pendidikan vokasi di Riau.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik

Ayo dapatkan banyak keuntungan menarik dari Program TRENDI. Sambutan manis untuk tahun 2026 dari Capella Honda.

Advertorial
Rabu, 31 Desember 2025

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Senin, 29 Desember 2025

Cetak Teknisi AC Terampil, PHR Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

PHR Cetak Teknisi AC Terampil, Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

Berita Lainnya

Kamis, 15 Januari 2026

Ribuan Petani Rokan Hulu Tumbuh dan Berkembang bersama PTPN IV Regional III


Kamis, 15 Januari 2026

Jabat Kapolres Inhu, AKBP Eka Ariandy Putra Ingatkan Jaga Bumi dan Alam


Kamis, 15 Januari 2026

Cegah C3, Polsek Tanah Putih Laksanakan Patroli Rutin di Wilayah Perbankan


Kamis, 15 Januari 2026

SKK Migas Sumbagut Sambut AMSI Riau, Dorong Literasi Publik Sektor Migas


Kamis, 15 Januari 2026

Mafia Pupuk Subsidi di Pelalawan, Tersangka Bertambah


Rabu, 14 Januari 2026

Pemkab Kuansing Dorong One Village One Commodity Sektor Pertanian


Rabu, 14 Januari 2026

Luka Gigitan di Kedua Paha, Bocah di Kuansing Diterkam Buaya Saat Mandi di Sungai Kuantan


Rabu, 14 Januari 2026

Wawako Pekanbaru Tinjau Drainase dan Jalan Rusak di Manyar Sakti, Tindak Lanjut Aduan Warga


Rabu, 14 Januari 2026

Koperasi Komerta Terbaik Berkat Kepercayaan Anggota


Rabu, 14 Januari 2026

Wako Agung Luncurkan Aplikasi Sip Aman, Urus Izin Bangunan Kini Lebih Cepat


Rabu, 14 Januari 2026

Dilantik Kapolda Irjen Herry Heryawan, Ini Daftar Pejabat Baru Polda Riau


Rabu, 14 Januari 2026

Cegah Aksi Premanisme, Polisi Datangi Pelaku Usaha di Kecamatan Ukui


Rabu, 14 Januari 2026

Jadi Pembeli Pertama, Bupati Siak Afni Resmikan SPBU Koperasi di Koto Gasib


Rabu, 14 Januari 2026

Brigjen Hengki Haryadi Resmi Jabat Wakapolda Riau


Rabu, 14 Januari 2026

Bekas Tambang Disulap Jadi Lahan Pertanian Produktif, Bupati Kuansing Dorong Progran IP 200


Rabu, 14 Januari 2026

821 Guru Daftar Calon Kepala SMA/SMK Negeri di Riau, 69 Jabatan Segera Diisi Definitif


Rabu, 14 Januari 2026

Kejari Pelalawan Tahan 15 Tersangka Mafia Pupuk Subsidi, Negara Rugi Rp34 Miliar


Rabu, 14 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Intensifkan Patroli Rutin di Perbankan dan Objek Vital


Selasa, 13 Januari 2026

Ketahuan Bolos, Empat Pelajar di Kampar Digelandang ke Markas Satpol PP


Selasa, 13 Januari 2026

23 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Siak yang Dilantik, Jabatan Baru Stok Lama