Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
UD Trucks Indonesia Tutup Tahun 2022 dengan Kemenangan di Gemba Challenge 2022

Riauterkini-AGEO, JEPANG– UD Trucks Indonesia, sebuah perusahaan truk komersial yang berbasis di Jepang menyadari bahwa segala upaya dalam menangani permasalahan komersial tidak dapat dilakukan sendiri.

Selain riset produk yang profesional yang di lakukan oleh para teknisi yang mumpuni di bidangnya, kinerja mekanik tetap merupakan komponen utama dalam suksesnya purnajual di UD Trucks seluruh dunia.

Oleh karena itu, tahun ini UD Trucks Indonesia mempererat koordinasi dan kolaborasi lintas sektor dengan fokus terhadap upaya pembelajaran untuk maju pada babak Gemba Challenge 2022 di Ageo, Jepang bersama dengan Astra UD Trucks dan United Tractors.

Kompetisi final Gemba Challenge 2022, sebuah ajang kompetisi purnajual untuk para mekanik UD Trucks di seluruh dunia baru kembali digelar di Jepang. Kompetisi yang digelar setiap 2 tahun sekali ini menobatkan purnajual dari tim UD Trucks Indonesia sebagai juara pertama dan kedua.

Sebagai upaya dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) baik untuk pelayanan penjualan maupun purnajualnya di industri angkutan truk yang saat ini sangat terbatas, menjadi tantangan yang umum di semua pelaku industri.

Gemba Challenge adalah kompetisi yang menjawab tantangan ini, karena tidak hanya menguji kemampuan mekanik secara individu, termasuk staf bagian suku cadang dan pelayanan pelanggan, namun juga bertujuan mempromosikan semangat tim dengan mendorong tim untuk memecahkan masalah bersama.

Meningkatkan keterampilan mekanik dan memperkuat kolaborasi staf frontline menjadi kunci untuk meningkatkan waktu kerja, yang juga mengarah pada peningkatan pelayanan pelanggan yang kemudian akan menciptakan sistem logistik yang lebih cerdas.

“Gemba Challenge tahun ini merupakan kegiatan pertama setelah pandemi COVID, sehingga tidak terbayangkan antusias para peserta dalam menyambut kehadiran kompetisi purnajual yang terbesar dari seluruh dunia. Jelas terlihat semangat 'Gemba Spirit' — yaitu profesionalitas, penuh gairah, dan dapat diandalkan.

Semangat ini telah mendorong kami semua yang berada di UD Trucks untuk terus memberikan kualitas tinggi dari pelayanan purnajual kepada pelanggan kami sejak pendirian perusahaan kami. Dalam konteks ini, rekan kerja UD bagian lini depan yang berpartisipasi dalam kompetisi ini telah mewakili UD Gemba Spirit dengan baik”, jelas Ali Rachman, Aftersales Service Manager UD Trucks Indonesia.

Ini adalah kompetisi keempat sejak tahun 2014, dan ada lebih dari 2.000 peserta perwakilan UD Trucks dari berbagai negara yang mengikuti UD Gemba Challenge tahun ini.

Setelah 4 tahun vakum, tahun ini 6 hub (regional) kembali berkompetisi untuk menjadi tim purnajual yang terbaik di dunia. Kualifikasi Gemba Challenge 2022 ini dimulai pada Februari 2022 dengan dua putaran pertama yang dilakukan secara online (teori) dan putaran final yang digelar secara langsung di UD Experience Center, Ageo, Jepang yang juga sebagai kantor pusat UD Trucks selama 2 hari, pada 9-10 November 2022.

Di putaran final ini tersaring 6 tim, yaitu dua tim dari Indonesia, satu tim dari Afrika Selatan, satu tim dari Arab Saudi, satu tim dari Thailand, satu tim dari Filipina yang berkompetisi menunjukkan keterampilan dan pengetahuan dalam penyelesaian masalah terkait kendaraan heavy duty Quester.

Pada kompetisi final Gemba Challenge 2022 kali ini Indonesia menurunkan dua tim, yaitu ID team dari United Tractors yang berhasil menjadi juara pertama dan tim Keciwis dari Astra International Sales Operations yang berhasil menjadi juara kedua setelah menyisihkan finalis lainnya.

“Saya merasa sangat bangga bahwa semua tim mekanik UD Trucks utusan dari Indonesia dapat meraih kemenangan sebagai juara dalam kompetisi Gemba Challenge yang diselenggarakan secara global. Kontes ini merupakan bukti nyata bahwa seluruh sumber tenaga manusia di Indonesia dapat bekerja sama dalam memberikan pelayanan terbaik sesuai dengan standar global dan dapat memenuhi tingkat kepuasan yang tinggi bagi pelanggan setia produk UD Trucks di Indonesia. Kemenangan kali ini menjadi kado yang manis bagi UD Trucks Indonesia dalam menutup tahun 2022,” ujar Vice Presiden Director UD AMI, Rachmat Samulo.

Gemba Challenge yang pertama kali digelar pada tahun 2014 dengan tujuan untuk menciptakan kompetisi bagi tim purnajual UD Trucks dalam meningkatkan dan menunjukkan keterampilan mereka yang terbaik di dunia UD. UD Gemba Challenge berasal dari Gemba Spirit yang merupakan nilai inti dari UD Trucks. Semangat inilah yang mendorong tim purnajual UD Trucks untuk terus berusaha lebih keras bagi pelanggan.***(rls)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Senin, 12 Januari 2026

Demi Kemajuan Pendidikan Vokasi di Riau, Tim Capella Honda Tempuh Lokasi Pelosok dan Terluar

Tim Capella Honda tempuh lokasi pelosok dan terluar. Kerja nyata majukan pendidikan vokasi di Riau.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik

Ayo dapatkan banyak keuntungan menarik dari Program TRENDI. Sambutan manis untuk tahun 2026 dari Capella Honda.

Advertorial
Rabu, 31 Desember 2025

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Senin, 29 Desember 2025

Cetak Teknisi AC Terampil, PHR Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

PHR Cetak Teknisi AC Terampil, Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

Berita Lainnya

Sabtu, 10 Januari 2026

Silaturahmi dengan Tokoh Kuansing, PWI Diminta Profesional dalam Kontrol Sosial


Sabtu, 10 Januari 2026

Polsek Ukui Tingkatkan Keamanan Lingkungan Lewat Patroli dan Pendekatan Warga


Sabtu, 10 Januari 2026

Ingin Generasi Muda Punya Kualitas, DPD NasDem Siak Gelar "Remaja Bernegara"


Sabtu, 10 Januari 2026

Polisi Amankan 2 Pelaku Ilog dan Sita Puluhan Tual Kayu di Langgam


Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik


Sabtu, 10 Januari 2026

Lapas Kelas IIA Tembilahan Lakukan Tes Urine pada 81 Petugas dan 525 Warga Binaan Kasus Narkoba


Sabtu, 10 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Tingkatkan Kedekatan dengan Warga Lewat Sambang Kamtibmas


Sabtu, 10 Januari 2026

Kilang Pertamina Dumai Perkuat Ketahanan Pangan dan Pemberdayaan Petani Lokal


Sabtu, 10 Januari 2026

Masyarakat Batu Ampar Desak Transparansi Investigasi Ledakan Pipa Gas PT TGI, Tuntut Jaminan Keselamatan


Sabtu, 10 Januari 2026

Bupati Inhil Bersaksi di Sidang Korupsi Paket Ramadhan BazNas


Jumat, 09 Januari 2026

Viral, Legislator Asal Riau Iyeth Bustami Diejek Cuma Berijazah Paket C


Jumat, 09 Januari 2026

Pemkab Inhu Minta PT TGI Lakukan Edukasi bagi Warga di Jalur Pipa Gas


Jumat, 09 Januari 2026

Pemkab Kuansing Jajaki Pembiayaan BRK Syariah untuk Percepat Pembangunan Daerah


Jumat, 09 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Gelar Jumat Curhat, Ajak Warga Aktif Jaga Kamtibmas


Jumat, 09 Januari 2026

Drag Race dan Drag Bike Kembali Akan Digelar pada 7-8 Februari 2026 di Bangkinang Kota


Jumat, 09 Januari 2026

Dialog Polisi dan Warga Warnai Jumat Curhat Polsek Ukui


Jumat, 09 Januari 2026

PTPN IV Regional III Bantu Pemkab Kampar Hadapi Status Siaga Hidrometeorologi


Jumat, 09 Januari 2026

Meledak di Inhu, PT TGI Jamin Keamanan dan Keselamatan Pipa Gas


Jumat, 09 Januari 2026

PWI Bengkalis Salurkan Donasi Kemanusiaan bagi Korban Bencana di Sumatra


Jumat, 09 Januari 2026

Rencanakan Penambahan SMK TBSM di 2026, Capella Honda Komit Tingkatkan Kualitas Pendidikan Vokasi di Riau