Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 20
 
SubSatgas Binmas Polres Kuansing Gelar FGD Dalam Rangka Cooling System Menyambut Pilkada Serentak 2024

Riauterkini - TELUKKUANTAN - Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) menjelang Pilkada serentak 2024, Satgas Binmas Polres Kuansing menggelar kegiatan Focus Group Discussion (FGD) di Kecamatan Kuantan Mudik. Kegiatan bertema “Cooling System: Menjaga dan Mencegah Potensi Gangguan dengan Melibatkan Seluruh Komponen Bangsa Sehingga Kamtibmas Terjaga dan Terkendali” ini berlangsung di Gedung Serba Guna Kantor Camat Kuantan Mudik, Selasa (29/10/2024) pukul 10.00 WIB.

Acara FGD ini dihadiri oleh berbagai unsur pemerintah daerah dan masyarakat, di antaranya Camat Kuantan Mudik Denta Maryon, S.Sos., Kasat Binmas Polres Kuansing AKP Yuhelmi, Kapolsek Kuantan Mudik Hendra Setiawan, SH., Danramil Kuantan Mudik Kapten Aplison, KBO Binmas Polres Kuansing Ipda Debi Septyawan, SH., Ketua PPK Kuantan Mudik Gusrian, Ketua Panwascam Kuantan Mudik Yudi Hendra, kepala desa dan ketua BPD se-Kecamatan Kuantan Mudik, serta tokoh masyarakat, agama, dan adat, dengan total undangan mencapai 80 orang.

Pembukaan dan Sambutan dari Camat Kuantan Mudik Camat Kuantan Mudik, Denta Maryon, menyampaikan apresiasi kepada Kasat Binmas Polres Kuansing serta seluruh tamu undangan atas kehadirannya. Dalam sambutannya, Denta mengajak masyarakat untuk menjaga netralitas di lingkungan mereka dan menghindari politik praktis. Ia juga mengimbau seluruh keluarga di Kuantan Mudik untuk menggunakan hak pilihnya serta berkomitmen menjaga situasi yang damai selama Pilkada. “Kami siap menerima hasil Pilkada 2024 dan mendukung bupati terpilih sebagai pilihan rakyat,” ujar Denta.

Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K, MH, melalui Kasat Binmas Polres Kuansing, AKP H. Yuhelmi, menyampaikan pentingnya pemahaman masyarakat mengenai hak dan kewajiban dalam Pilkada, seperti hak untuk memilih, kewajiban memberikan suara, menghindari kampanye hitam, dan menghindari praktik politik uang. Ia juga mengingatkan kepala desa dan ketua BPD di Kuantan Mudik untuk terus menjaga situasi aman di wilayah mereka menjelang Pilkada pada 27 November 2024. “Saya berharap tidak ada yang golput, karena suara kita menentukan pemimpin Kabupaten Kuantan Singingi untuk lima tahun ke depan,” ungkapnya.

Paparan dari Kapolsek Kuantan Mudik Kapolsek Kuantan Mudik, Hendra Setiawan, SH., menyampaikan terima kasih kepada pihak kecamatan atas penyediaan tempat dan fasilitas kegiatan. Ia juga mengingatkan pentingnya menjalankan fungsi intelijen dalam menangani masalah di masyarakat dan meminta warga untuk waspada terhadap potensi kebakaran hutan di Kuantan Mudik. “Mohon kepada masyarakat untuk menghindari pembakaran lahan demi menjaga lingkungan,” tegas Kapolsek.

Paparan dari Danramil Kuantan Mudik Kapten Aplison menyampaikan aspek demografi wilayah tugas Koramil Kuantan Mudik yang meliputi empat kecamatan: Kuantan Mudik, Hulu Kuantan, Gunung Toar, dan Pucuk Rantau. Ia mengajak masyarakat untuk bijak dalam berpolitik agar dapat mengenali calon pemimpin yang memiliki visi dan misi yang baik. “Pada hari pencoblosan, saya berharap semua warga hadir dan memberikan hak suara mereka demi kemajuan daerah kita,” katanya.

Paparan dari Ketua Panwascam Kuantan Mudik Ketua Panwascam, Yudi Hendra, menekankan pentingnya menjaga Pilkada agar berlangsung aman dan bebas dari isu SARA serta berita hoax. Ia mengingatkan masyarakat untuk berhati-hati dalam menyebarkan informasi di media sosial dan memverifikasi kebenaran berita terlebih dahulu. “ASN dan perangkat desa tidak diperkenankan berkampanye aktif, namun mereka boleh hadir di acara kampanye dengan syarat bersikap netral,” jelas Yudi.

Paparan dari Ketua PPK Kuantan Mudik Ketua PPK Kuantan Mudik, Gusrian, menyampaikan bahwa tahapan Pilkada saat ini memasuki masa kampanye yang berlangsung dari 25 September hingga 23 November 2024. Ia mengimbau seluruh masyarakat agar menggunakan hak pilihnya pada 27 November 2024 demi menentukan pemimpin yang akan membawa kemajuan Kabupaten Kuantan Singingi.

"Kegiatan FGD diakhiri dengan sesi tanya jawab, sesi foto bersama, dan penutupan pada pukul 11.50 WIB. Selama acara berlangsung, situasi tetap aman dan lancar, mencerminkan komitmen bersama seluruh komponen masyarakat untuk mewujudkan Pilkada yang damai dan kondusif," Pungkas Kasat.*** (rls/Polres Kuansing)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Senin, 06 Januari 2025

Beasiswa RAPP Menyulut Semangat Pendidikan dari SMA hingga Perguruan Tinggi

Dari SMA hingga Bangku Kuliah: Beasiswa RAPP Bantu Wujudkan Impian Generasi Muda

Galeri
Sabtu, 14 Desember 2024

Ketua DPRD dan Pj Wali Kota Pekanbaru Ajak Warga Bersatu dalam Doa dan Harapan

Ketua DPRD dan Pj Wali Kota Pekanbaru Ajak Warga Bersatu dalam Doa dan harapan.

Advertorial
Minggu, 01 Desember 2024

Satpol PP Kampar Tertibkan Baliho, Banner dan Reklame Liar di Berbagai Lokasi

Satpol PP Kampar Tertibkan Baliho, Banner dan Reklame Liar di Berbagai Lokasi.

Advertorial
Kamis, 28 Nopember 2024

Pemprov Riau Raih Nilai Baik dalam Penilaian EPSS 2024

Pemprov Riau Raih Nilai Baik dalam Penilaian Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) 2024

Galeri
Minggu, 08 Desember 2024

Ketua DPRD Pekanbaru Apresiasi KAMMI dalam Pengawalan Pembangunan Daerah

Ketua DPRD Pekanbaru Apresiasi Peran KAMMI dalam Mengawal Pembangunan Kota

Advertorial
Rabu, 27 Nopember 2024

Pastikan Kelancaran Pilkada, Pj Gubri dan Forkopimda Tinjau Langsung TPS di Siak

Pj Gubri tinjau sejumlah TPS di Riau. Pj Gubri harap pelaksanaan Pilkada serentak berjalan aman dan lancar.

Berita Lainnya

Senin, 10 Pebruari 2025

Bongkar Jaringan Internasional, Polda Riau gagalkan Penyelundupan 14,32 kg Sabu


Senin, 10 Pebruari 2025

285 Pejabat Fungsional Dilantik, Sekda Siak Harap Bisa Bekerja Profesional Sesuai Bidangnya


Senin, 10 Pebruari 2025

Kontribusi Jalan Operasi PHR bagi Masyarakat Riau, Saat Jalan Rusak, Cari Tahu Penyebabnya


Senin, 10 Pebruari 2025

FAO Mengajak Masyarakat Mengonsumsi Kacang-kacangan Lokal


Senin, 10 Pebruari 2025

Operasi Keselamatan Lancang Kuning 2025, Polres Rohil Gelar Apel Pasukan


Senin, 10 Pebruari 2025

Ratusan Tenaga Honorer R2 dan R3 Kabupaten Pelalawan Desak Kejelasan Nasib ke DPRD


Senin, 10 Pebruari 2025

Polres Pelalawan dan PT. GH Tanam Jagung Serentak, Dukung Ketahanan Pangan Nasional


Senin, 10 Pebruari 2025

Gandeng PT SSR, Polres Inhu Tanam Jagung Pipil di Area Pabrik


Senin, 10 Pebruari 2025

Polsek Tanah Putih Antisipasi Karhutla, Bhabinkamtibmas Bripka Joko Pitono Gelar Patroli di Rantau Bais


Senin, 10 Pebruari 2025

Dibentuk Panitia, Musda Golkar Riau Digelar Usai Idul Fitri


Senin, 10 Pebruari 2025

Operasi Keselamatan Lancang Kuning 2025, Polda Riau Libatkan 1.094 Personel Gabungan


Senin, 10 Pebruari 2025

Balik Kampung, Alumni Unri Promosi SEVP Business Support PTPN IV Regional III


Senin, 10 Pebruari 2025

Sasana Scorpion Boxing Camp Duri Siap Berlaga di Kejuaraan Tinju Amatir Yunior dan Youth Buaya Putih Pekanbaru


Minggu, 09 Pebruari 2025

Rayakan Tiga Tahun Inovasi Akar Rumput: Accelerator Lab UNDP Indonesia Dorong Pembangunan Perkotaan Berkelanjutan


Minggu, 09 Pebruari 2025

PHR Aktif Dukung Ketahanan Energi Nasional


Minggu, 09 Pebruari 2025

Agung Nugroho Siap Sukseskan Program Unggulan Prabowo Bersama Gerindra Pekanbaru


Minggu, 09 Pebruari 2025

Pemecatan Dua Sekretaris Golkar Inhu dan Bengkalis Berujung ke Mahkamah Partai


Minggu, 09 Pebruari 2025

Sebelum Dilantik, Pasangan AMAn Silaturahim ke DPC Partai Gerindra


Minggu, 09 Pebruari 2025

Silaturahmi ke Nasdem Pekanbaru, Agung Nugroho Minta Jangan Ada Sekat dan Ajak Kolaborasi Bangun Kota


Minggu, 09 Pebruari 2025

Kapolsek Ukui: Ketahanan Pangan Bukti Kemandirian Desa