Rabu, 13 Januari 2021 17:365 Sembuh, Pasien Covid-19 di Kuansing Bertambah 2 Orang
Pasien positif covid-19 di Kabupaten Kuansing kembali bertambah 2 orang. Tim Gustu melaporkan hari ini pasien terkonfirmasi sembuh 5 orang.
Riauterkini - TELUKKUANTAN - Tim Gugus Tugas Penanganan dan Percepatan Covid - 19 Kuansing, merilis 2 penambahan pasien positif Covid - 19, 5 sembuh.
"Terdapat 2 penambahan pasien positif Covid - 19 Kuansing, 5 sembuh ujar Agusmandar, Jubir Covid - 19 Kuansing, Rabu (13/1/2021).
2 penambahan pasien positif tersebut adalah Nn. NIDF (11) asal Kecamatan Kuantan Hilir, saat ini sudah isolasi mandiri. Rapid antigen positif, kemudian Swab di Kuansing, 10 Januari 2021 hasilnya positif Covid-19.
Ny. DAY (54) Kuantan Hilir, saat ini sudah isolasi mandiri. Rapid antigen positif, kemudian Swab di Kuansing, 10 Januari 2021 hasilnya positif Covid-19.
5 pasien dinyatakan sembuh adalah Ny. DS ( 25) asal Kecamatan Singingi Hilir, Tn. AR (51) Singingi, NY. FAA (27) Singingi Hilir, Tn. ADN (38) Kuantan Tengah, Ny. Y (65) Inuman.
Total terkonfirmasi 668 kasus, isolasi mandiri 29 orang, di rawat di RS 5 orang, sembuh 620 orang, 14 meninggal dunia.
Suspek berjumlah 172 orang, dirawat di RS 2 orang, sembuh 146 orang, meninggal 24 orang.
Spesimen di periksa berjumlah 4184 sampel, 3127 hasil negatif, 1057 hasil positif.* (Jok)
#satgascovid19
#ingatpesanibu
#ingatpesanibupakaimasker
#ingatpesanibujagajarak
#ingatpesanibucucitangan
#pakaimasker
#jagajarak
#jagajarakhindarikerumunan
#cucitangan
#cucitangandengansabun