Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Menenun Harapan, Ikhtiar Pemuda Sakai Merajut Asa di Industri Migas



Riauterkini-BENGKALIS – Bagi Fadilah (23), menempuh pendidikan tinggi awalnya terasa seperti mimpi yang terlalu jauh untuk digapai. Apalagi, tekadnya yang kuat untuk tidak membebani biaya ke orang tua juga sangat besar.

Sebagai bagian dari Suku Sakai, salah satu masyarakat adat di Provinsi Riau, akses terhadap pendidikan tinggi sering terhalang oleh berbagai keterbatasan. Namun, garis hidupnya berubah saat program Beasiswa Suku Sakai dari PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) hadir membuka pintu peluang. Selama empat tahun, Fadilah menjalani masa perkuliahan dengan lancar berkat dukungan dari PHR.

Kini, Fadilah bukan lagi sekadar mahasiswa di UIN Suska Riau penerima beasiswa Suku Sakai dari PHR. Ia adalah salah satu bukti keberhasilan dari sebuah program pengembangan sumber daya manusia yang dirancang khusus untuk mengangkat derajat masyarakat adat di wilayah operasi perusahaan.

Tak hanya sekadar menerima bantuan biaya kuliah, Fadilah juga berkesempatan mengasah tajam kemampuannya melalui program magang kerja di lingkungan profesional PHR pasca menamatkan pendidikan tinggi.

“Beasiswa ini bukan hanya soal biaya sekolah, tapi soal peningkatan kemampuan dan kapasitas, saya banyak dapat ilmu serta manfaat yang luas. Setelah lulus kuliah, saya dapat kesempatan magang kerja di PHR. Ini adalah bekal ilmu yang tak ternilai untuk masa depan saya,” ungkap Fadilah dengan penuh semangat.

Ia merasa, bahwa beasiswa Suku Sakai yang diberikan PHR kepada dirinya dan anak-anak Sakai lainnya sangat bermanfaat untuk mendukung pendidikan dan masa depan yang cerah.

Selain Fadilah, hal serupa juga dirasakan Ahmad Fuadi (23), pemuda Sakai yang menerima beasiswa di Universitas Islam Riau (UIR) dan kini menjalani magang kerja PHR di tim operations.

“Bersyukur telah mendapatkan kesempatan meraih beasiswa Sakai dan kesempatan magang kerja di PHR. Melalui program ini, saya memperoleh pengalaman, pengetahuan, serta pembelajaran berharga yang sangat bermanfaat sebagai bekal pengembangan diri dan profesionalisme ke depan. Semoga PHR senantiasa sukses dan terus memberikan kontribusi terbaik bagi bangsa dan negara,” ujarnya.

Dukungan PHR melalui Beasiswa Suku Sakai membuktikan bahwa investasi terbaik adalah investasi pada manusia. Dengan memberikan akses pendidikan yang setara, anak-anak seperti Fadilah dan Ahmad Fuadi kini memiliki "senjata" untuk menyongsong masa depan gemilang.

Program Beasiswa Suku Sakai adalah sebuah misi peningkatan sumber daya manusia yang nyata. Berdasarkan data dari Himpunan Pemuda Pelajar Mahasiswa Sakai Riau (HPPMSR), program ini telah memberikan dampak signifikan terhadap struktur pendidikan masyarakat setempat.

Berikut adalah pencapaian dari program tersebut, yakni, menekan angka putus sekolah, telah terjadi perbaikan sebesar 31%, di mana angka putus sekolah yang semula berada di titik 100% kini berhasil ditekan menjadi 69%.

Kemudian jangkauan luas, hingga saat ini, lebih dari 99 orang putra-putri terbaik Suku Sakai telah merasakan manfaat langsung dari beasiswa ini. Kemudian kualitas akademik yang unggul, para penerima beasiswa membuktikan daya saing mereka dengan meraih rata-rata IPK 3,4.

Dan selanjutnya yakni kemandirian ekonomi, keberhasilan jangka panjang terlihat dari 70% alumni penerima beasiswa yang kini telah terserap di dunia kerja maupun sukses membangun usaha mandiri (berwirausaha).

Manager CID PHR, Iwan Ridwan Faizal mengatakan, bahwa program beasiswa Sakai ini merupakan inisiatif pengembangan SDM dan dukungan akses pendidikan bagi masyarakat adat Suku Sakai di Provinsi Riau.

“Program ini bertujuan menciptakan generasi muda yang mandiri, profesional, dan mampu berkontribusi bagi kemajuan daerah,” pungkasnya.***(rls)

Keterangan foto
1. Fadilah (23) pemuda Sakai yang berhasil menamatkan pendidikan tinggi berkat beasiswa Suku Sakai PHR dan kini menjalani magang kerja di PHR di tim kehumasan.

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Rabu, 31 Desember 2025

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Senin, 29 Desember 2025

Cetak Teknisi AC Terampil, PHR Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

PHR Cetak Teknisi AC Terampil, Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

Advertorial
Kamis, 11 Desember 2025

Bupati Inhil Ikuti Rakornas Antisipasi Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 yang Digelar Kemendagri

Bupati Inhil Ikuti Rakornas Antisipasi Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 yang Digelar Kemendagri.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Kamis, 11 Desember 2025

Pemda Inhil Bersinergi BPC HIPMI Taja UMKM Expo dan Pameran Ekonomi Kreatif

Pemda Inhil Bersinergi BPC HIPMI Taja UMKM Expo dan Pameran Ekonomi Kreatif.

Berita Lainnya

Rabu, 07 Januari 2026

Timgkatkan PAD, Plt Gubri Soroti Anomali Penerimaan BBNKB, Pajak BBM Hingga Galian C


Rabu, 07 Januari 2026

Antisipasi Curat, Curas, dan Curanmor, Polsek Ukui Sambangi Objek Vital


Rabu, 07 Januari 2026

Lebih Praktis dan Aman, Pelaku Usaha Kuliner Beralih ke Gas Bumi PGN


Rabu, 07 Januari 2026

Catat Prestasi, PN Bengkalis Sapu Bersih 1.132 Kasus di Tahun 2025


Rabu, 07 Januari 2026

160 Juta Batang Rokok Ilegal Disita Bea dan Cukai di Pekabaru


Rabu, 07 Januari 2026

Diduga Terjatuh dari Kapal, ABK Hilang di Perairan Selat Malaka Bengkalis


Rabu, 07 Januari 2026

Sambang Warga Kepenghuluan Mumugo, Bhabinkamtibmas Ajak Jaga Kamtibmas dan Tolak Radikalisme


Rabu, 07 Januari 2026

Gudang Diduga Rokok Ilegal di Pekanbaru Digerebek Bea Cukai


Rabu, 07 Januari 2026

Kebakaran di Kantor Bupati Inhil Berasal dari Ruang Bagian Kesra


Rabu, 07 Januari 2026

Kapolres Rohil Pimpin Rapat Bahas Demo GERAM Jilid III, PT PHR Komit Perbaiki Jalan Lintas Kubu 15 Kilometer


Rabu, 07 Januari 2026

Sempat Muncul api, Kebakaran di Kantor Bupati Inhil Berhasil Dipadamkan


Selasa, 06 Januari 2026

Polri Hadir di Tengah Masyarakat, Bhabinkamtibmas Putat Gelar DDS


Selasa, 06 Januari 2026

Mimpi Pllt Gubri Melihat Jalanan Tanpa Kemacetan


Selasa, 06 Januari 2026

Polda Riau Lepas 10 Bhabin Peraih Green Policing Award ke Tanah Suci


Selasa, 06 Januari 2026

Gerak Cepat Plt Gubri, Jalan Lintas Siak - Pekanbaru Ditargetkan Mulus Sebelum Lebaran


Selasa, 06 Januari 2026

Sinergi Bagi Negeri, Capella Honda Salurkan Bantuan untuk Korban Bencana Sumatera


Selasa, 06 Januari 2026

Bagikan Sertifikat Tanah Gratis ke Warga, Pesan Bupati Pelalawan: Jangan Dijual Cepat


Selasa, 06 Januari 2026

Polisi Tangkap 2 Pelaku Pencurian di Rumah Warga di Pelalawan, Kerugian Rp50 Juta


Selasa, 06 Januari 2026

Mantan Gubernur Riau Sindir Bupati Siak: Kurangi 'Berkicau' Buk!


Selasa, 06 Januari 2026

Patroli Pagi, Polisi Pastikan Pasar Baru Ukui Kondusif