Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Didukung Mayoritas, Andi Cahyadi Dipastikan Jadi Calon Tunggal Ketua KONI Kuansing

Riauterkini - TELUKKUANTAN - Andi Cahyadi, nampaknya bakal melenggang memimpin KONI Kuansing, untuk kali keduanya setelah mengantongi dukungan 28 Cabor sebagai tiket pencalonan Ketua KONI Kuansing.

"Alhamdulillah dukungan sudah 28 Cabor," ujar Andi Cahyadi, yang akrab disapa Aheng, Kamis (24/4/2025) malam.

Dua puluh delapan Cabor yang dikantongi Aheng ini, sudah dipastikan ia bakal menjadi Calon tunggal Ketua KONI Kuansing, pasalnya 98 persen Cabor sudah ia pegang dengan meyakinkan.

Sementara jumlah Cabor yang tergabung di KONI Kuansing, hanya sebanyak 36 Cabor, 6 non aktif dan dua Cabor lagi SK-nya sudah berakhir.

Sehingga Cabor yang tersisa tidak bisa lagi mencukupi persyaratan bagi kandidat lainnya, jika ingin maju sebagai penantang Aheng, karena syarat minimal mesti mengantongi 11 Cabor.

Andi Cahyadi sendiri telah mengantarkan formulir pendaftaran Rabu (23/4/2025) kemarin siang ke Panitia penjaringan, dan untuk pendaftran telah ditutup Rabu malam pukul 23.59 WIB.

Andi Cahyadi sendiri, dalam memimpin KONI Kuansing, terbilang sukses pada Porprov X Riau, di Kuansing, tahun 2022 dirinya berhasil mengantarkan Kuansing, meraih peringkat kedua, dari peringkat sepuluh yang di raih Kuansing, sebelumnya di Kabupaten Kampar.

Tidak hanya itu, dirinya juga berhasil membina olahraga di Kabupaten Kuantan Singingi, terbilang dirinya sering terlihat membuka open-open turnamen di seluruh wilayah Kuansing.

Bahkan di olahraga dayung dirinya tampil langsung dalam budaya pacu Jalur, hingga mencapai puncak 10 besar pada helat puncak di Tepian Narosa beberapa waktu lalu.

Meskipun demikian, politisi yang juga mantan Anggota DPRD Kuansing, ini tidak membanggakan diri, baginya semua capaian itu berkat dukungan semua pihak, tanpa itu semua menurutnya tidak ada apa-apanya.

Andi Cahyadi sendiri, dikenal rendah hati dan mudah bergaul dengan siapapun tanpa memilih dan memilah kawan. Hingga kepribadiannya ini memudahkannya mencalonkan diri kembali sebagai Ketua KONI.

"Aheng sudah lentur dengan semua kalangan, terutama rekan-rekan Cabor, mengganggapnya seperti kerabat. Maka layak ia kembali memimpin KONI," ujar salah seorang pemerhati KONI yang enggan disebutkan namanya.

Pemilihan Ketua KONI atau Musorkab sendiri bakal dilaksanakan 30 Apri 2025 di Telukkuantan. *** (Jok)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Kamis, 22 Januari 2026

Rumah Tenun Pulau Payung Jadi Penggerak Ekonomi Masyarakat dan Potensi Lokal di Pelalawan

Rumah Tenun Pulau Payung Jadi Penggerak Ekonomi Masyarakat Berbasis Pemberdayaan Potensi Lokal di Kabupaten Pelalawan.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Senin, 19 Januari 2026

Touring Bersama New PCX 160, Betah dan Nyaman Tanpa Khawatir Merasa Lelah

Komunitas New PCX 160 Pekanbaru gelar touring bersama. Perjalanan panjang menjadi nyaman dan tanpa kelelahan.

Advertorial
Senin, 12 Januari 2026

Demi Kemajuan Pendidikan Vokasi di Riau, Tim Capella Honda Tempuh Lokasi Pelosok dan Terluar

Tim Capella Honda tempuh lokasi pelosok dan terluar. Kerja nyata majukan pendidikan vokasi di Riau.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik

Ayo dapatkan banyak keuntungan menarik dari Program TRENDI. Sambutan manis untuk tahun 2026 dari Capella Honda.

Berita Lainnya

Kamis, 22 Januari 2026

Polsek Tempuling, Inhil Tangkap Maling di Kebun Sawit


Kamis, 22 Januari 2026

345 Mahasiswa Umri Terima Beasiswa 2026 Dari Pemprov Riau, Rektor Ingatkan Pentingnya Pengembangan Soft Skill


Kamis, 22 Januari 2026

Nasib Ida Yulita Sebagai Dirut PT SPR Diujung Tanduk


Kamis, 22 Januari 2026

Diduga Dipicu Bocor Tabung Gas, Toko Pancing di Siak Hangus Terbakar


Kamis, 22 Januari 2026

Kembali Oknum ASN Pemkab Inhu Ditangkap Akibat Narkoba


Kamis, 22 Januari 2026

Polisi Tangkap Warga Kuala Semundam Pelalawan dengan 20 Paket Sabu Seberat 41 Gram


Kamis, 22 Januari 2026

Polisi Bongkar Pesta Narkoba di Penginapan Baliview Pekanbaru, Delapan Orang Diamankan


Kamis, 22 Januari 2026

Bupati Suhardiman Gandeng ITB Tingkatkan Kualitas SDM Kuansing


Kamis, 22 Januari 2026

Rumah Tenun Pulau Payung Jadi Penggerak Ekonomi Masyarakat dan Potensi Lokal di Pelalawan


Kamis, 22 Januari 2026

Polda Riau Tetapkan 9 Tersangka Kasus Perusakan Fasilitas PKH di TNTN


Kamis, 22 Januari 2026

Danantara: Transformasi PalmCo Perkuat Kemandirian Pangan dan Energi Nasional


Kamis, 22 Januari 2026

Kerugian Rp34 M, Camat Bandar Petalangan Tersangka Baru Korupsi Pupuk Subsidi di Pelalawan


Rabu, 21 Januari 2026

Cegah Karhutla, Polsek Tanah Putih Intensifkan Patroli Karlahut


Rabu, 21 Januari 2026

Kejari Kuansing Musnahkan Sejumlah Barang Bukti Narkotika


Rabu, 21 Januari 2026

PEMA dan PGN Perkuat Sinergi Percepatan Hilirisasi Gas Bumi untuk Bangkitkan Ekonomi Aceh


Rabu, 21 Januari 2026

Baru Beberapa Hari Menjabat, Kapolsek Kerumutan Bersama BKSDA Sudah Ungkap Kayu Olahan Ilegal


Rabu, 21 Januari 2026

Tiga Oknum Polisi Aktif Terseret Kasus Narkoba di Bengkalis, Diduga Ditangkap Saat Pesta


Rabu, 21 Januari 2026

Muflihun Gugat Polda Riau Sebesar Rp15 Miliar


Rabu, 21 Januari 2026

DLH Bengkalis Imbau Masyarakat Berperan Aktif Pilah Sampah


Rabu, 21 Januari 2026

Tekan Aksi Premanisme, Polisi di Ukui, Pelalawan Intensifkan KRYD