Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Rayakan Tiga Tahun Inovasi Akar Rumput: Accelerator Lab UNDP Indonesia Dorong Pembangunan Perkotaan Berkelanjutan



riauterkini-JAKARTA- Seiring laju urbanisasi dan tantangan iklim, peran masyarakat menjadi semakin penting sebagai pendorong perubahan. Sejak 2021, Accelerator Lab UNDP Indonesia telah bekerja sama dengan para inovator lokal untuk mengubah ide-ide berani menjadi solusi yang dapat diskalakan, menjembatani kesenjangan akar rumput dan kebijakan nasional. Dengan dukungan penuh dari Kementerian Federal untuk Kerja Sama Ekonomi dan Pembangunan (BMZ) Jerman, Qatar Fund for Development, dan mitra inti UNDP, Lab ini menjadi salah satu yang terdepan dalam merintis inisiatif pembangunan perkotaan yang berkelanjutan.

Untuk merayakan pencapaian ini, Accelerator Lab menyelenggarakan acara “Grassroots to Greatness: Reimagining Community-Driven Innovations for Sustainable Urban Development” pada 7-8 Februari 2025 di M Bloc Space, Jakarta. Acara ini mempertemukan para pembuat kebijakan, mitra pembangunan, akademisi, organisasi masyarakat sipil (CSO), dan pemangku kepentingan sektor swasta untuk merayakan pencapaian, berbagi pelajaran, dan mengeksplorasi inovasi akar rumput demi dampak yang berkelanjutan.

Jaringan Global yang Mendorong Solusi Lokal

Sebagai bagian dari jaringan global UNDP yang beranggotakan 89 lab, Accelerator Lab telah mengatasi tantangan utama dalam pembangunan kota pintar, ketahanan masyarakat, dan aksi iklim. Bekerja sama dengan Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (BAPPENAS), Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Kementerian Sosial, Otoritas Ibu Kota Nasional Nusantara (OIKN), TKN PSL, lembaga pemerintah daerah lainnya seperti Bappeda DKI Jakarta, mitra dari perguruan tinggi, think-tank, dan entitas PBB lainnya, Accelerator Lab telah mengintegrasikan inovasi akar rumput ke dalam kebijakan nasional.

"Tema acara hari ini sejalan dengan visi Jakarta untuk menjadi Top 20 Global City, yang didorong oleh inovasi, inklusivitas, dan keberlanjutan. Pembangunan perkotaan yang berkelanjutan berkembang pesat berkat kreativitas, ketahanan, dan inovasi akar rumput. Pemerintah Provinsi Jakarta berkomitmen penuh untuk mencapai Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) pada tahun 2030, dengan keyakinan bahwa keberlanjutan dan inovasi harus berjalan seirama untuk memastikan kota yang layak huni dan berdaya saing global,” kata Andhika Ajie, Kepala Pusat Riset dan Inovasi Daerah Bappeda DKI Jakarta dalam sambutan pembukaannya mewakili Plt. Gubernur DKI Jakarta.

Platform untuk Refleksi, Kolaborasi, dan Penguatan Dampak

Dihadiri oleh lebih dari 100 peserta, acara ini diawali dengan diskusi panel dan sesi diskusi kelompok, di mana para pemangku kepentingan dari berbagai sektor saling bertukar wawasan dan strategi untuk memajukan pembangunan berkelanjutan. Diskusi ini menyoroti pentingnya inovasi yang digerakkan oleh masyarakat dan perannya dalam membentuk kebijakan nasional.

Pada hari kedua, acara tersebut mencakup sesi yang berfokus pada kaum muda, yang menginspirasi generasi muda untuk berkontribusi pada pembangunan global. Pamran inovasi juga ditampilkan selama dua hari acara berlangsung untuk menampilkan proyek-proyek unggulan Accelerator Lab, yang memberikan kesempatan kepada para peserta untuk terlibat dengan inisiatif-inisiatif yang membantu membentuk masa depan perkotaan Indonesia. Melalui kegiatan-kegiatan ini, acara tersebut menyoroti potensi inovasi akar rumput untuk ditingkatkan melalui kemitraan strategis, yang memperkuat dampaknya di luar komunitas lokal.

“Tema acara hari ini—"Grassroots to Greatness"—mengingatkan kita bahwa solusi tidak selalu datang dari atas ke bawah. Ide-ide yang paling efektif sering kali datang dari mereka yang menghadapi tantangan secara langsung. Merenungi perjalanan Accelerator Lab selama tiga tahun, saya mengajak Anda semua untuk terlibat sepenuhnya dalam diskusi hari ini, baik dalam sesi panel maupun melihat pameran yang ada. Ini adalah kesempatan untuk bertukar wawasan, memperkuat kemitraan, dan mengeksplorasi cara untuk meningkatkan dampak inovasi akar rumput bagi pembangunan perkotaan yang berkelanjutan,” kata Oliver Hoppe, Wakil Kepala Kerja Sama Kedutaan Besar Republik Federal Jerman di Indonesia.

Meningkatkan Inovasi untuk Masa Depan

Dalam mengatasi tantangan urbanisasi dan iklim Indonesia, UNDP Indonesia telah menunjukkan bahwa inovasi yang digerakkan oleh masyarakat sangat penting bagi masa depan yang berkelanjutan. Accelerator Lab telah mengubah wawasan lokal menjadi solusi yang dapat diskalakan, mendorong kemitraan lintas sektor, dan memberdayakan masyarakat untuk menciptakan perubahan jangka panjang. Hal ini diharapkan dapat terus menginspirasi Indonesia yang tangguh, di mana pembangunan berkelanjutan tumbuh subur dari bawah ke atas.

“Accelerator Lab UNDP Indonesia merayakan perjalanannya selama tiga tahun dengan tonggak penting, yang mencakup berbagai intervensi, termasuk inisiatif kota pintar, ketahanan masyarakat, dan aksi iklim. Dengan menggabungkan digitalisasi dan inovasi sosial dengan kearifan lokal, Accelerator Lab telah menciptakan dampak nyata di tingkat masyarakat dan memengaruhi penyusunan kebijakan dari bawah ke atas,” kata Sujala Pant, Wakil Kepala Perwakilan UNDP Indonesia.***(rls)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Rabu, 31 Desember 2025

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Senin, 29 Desember 2025

Cetak Teknisi AC Terampil, PHR Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

PHR Cetak Teknisi AC Terampil, Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

Advertorial
Kamis, 11 Desember 2025

Bupati Inhil Ikuti Rakornas Antisipasi Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 yang Digelar Kemendagri

Bupati Inhil Ikuti Rakornas Antisipasi Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 yang Digelar Kemendagri.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Kamis, 11 Desember 2025

Pemda Inhil Bersinergi BPC HIPMI Taja UMKM Expo dan Pameran Ekonomi Kreatif

Pemda Inhil Bersinergi BPC HIPMI Taja UMKM Expo dan Pameran Ekonomi Kreatif.

Berita Lainnya

Kamis, 08 Januari 2026

Patroli Polsek Ukui dan Edukasi Karhutla, Warga Respons Positif


Kamis, 08 Januari 2026

Menenun Harapan, Ikhtiar Pemuda Sakai Merajut Asa di Industri Migas


Kamis, 08 Januari 2026

Dilaporkan Hilang di Perairan Selat Malaka Bengkalis, ABK Ditemukan Meninggal Dunia


Kamis, 08 Januari 2026

Polemik Yayasan Raja Ali Haji, Gubri Diminta Turun Tangan


Kamis, 08 Januari 2026

Inpres 2025 Wujudkan Jalan Koto Damai-Suka Menanti Mulus, Warga Berterima Kasih pada Syahrul Aidi


Kamis, 08 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Gelar KRYD, Tekan Potensi Gangguan Kamtibmas


Kamis, 08 Januari 2026

Lolos Administrasi, Delapan ASN Ikuti Lelang Lima Jabatan Kepala Dinas Pemkab Bengkalis


Kamis, 08 Januari 2026

Regional Management PTPN IV Regional III Perkuat Konsolidasi Optimalisasi Produksi Tahun 2026


Rabu, 07 Januari 2026

GARDA Riau Desak Disdikpora Kampar Tindak Tegas Dugaan Intimidasi dan Pelanggaran Etika di PAUD Melati


Rabu, 07 Januari 2026

Divonis 15 Tahun Penjara, Pemberhentian Elvis Ardi sebagai ASN Diproses BKPP Kuansing


Rabu, 07 Januari 2026

Pesawat Tempur Hawk 109/209 Dipiindahkan ke Lanud Pontianak


Rabu, 07 Januari 2026

UIR dan Pinbas MUI Riau Gencarkan Literasi Halal di Kepenuhan, Rohul


Rabu, 07 Januari 2026

Tuntut Keadilan Kesejahteraan, Hakim Ad Hoc se Indonesia Serukan Mogok Sidang


Rabu, 07 Januari 2026

New CRETA Alpha Mengaspal, Hyundai Perkuat Posisi Segmen SUV-B di Indonesia


Rabu, 07 Januari 2026

Apjetel Riau: Tak Cuma Rusak Estetika, Kabel dan Tiang Fiber Optik Liar juga Makan Korban


Rabu, 07 Januari 2026

Timgkatkan PAD, Plt Gubri Soroti Anomali Penerimaan BBNKB, Pajak BBM Hingga Galian C


Rabu, 07 Januari 2026

Antisipasi Curat, Curas, dan Curanmor, Polsek Ukui Sambangi Objek Vital


Rabu, 07 Januari 2026

Lebih Praktis dan Aman, Pelaku Usaha Kuliner Beralih ke Gas Bumi PGN


Rabu, 07 Januari 2026

Catat Prestasi, PN Bengkalis Sapu Bersih 1.132 Kasus di Tahun 2025


Rabu, 07 Januari 2026

160 Juta Batang Rokok Ilegal Disita Bea dan Cukai di Pekabaru