Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Bujang Dara Riau 2024 Dinobatkan, Siap Promosikan Pariwisata Daerah

Riauterkini - PEKANBARU - Dalam kemeriahan Kenduri Riau 2024, Nabil Manta Pratama asal Kota Pekanbaru dan Andhia Putri dari Kabupaten Bengkalis resmi dinobatkan sebagai Bujang dan Dara Riau 2024. Keduanya siap menjadi duta wisata yang mempromosikan keindahan alam, kekayaan budaya, dan potensi pariwisata Provinsi Riau.

Perhelatan yang mengusung tema “Dunia Kecil Penuh Warna” sukses menampilkan berbagai kegiatan kebudayaan dan seni dari berbagai wilayah di bumi lancang kuning. Acara ini berlangsung meriah di Kawasan Bandar Seni Raja Ali Haji, Sabtu (19/10/24) malam.

Grand final Bujang Dara Riau 2024 berlangsung spektakuler, menyita perhatian masyarakat dan menjadi panggung untuk mempromosikan potensi wisata Riau. Berbagai pertunjukan seni dan budaya juga ikut memeriahkan.

Nabil dan Andhia, yang berhasil menyisihkan finalis lainnya. Mereka mengaku sangat bersyukur atas kepercayaan yang diberikan. Mereka berjanji akan menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya.

Dengan demikian, mereka mengucapkan terima kasih kepada kedua orang tua, Dinas Pariwisata Provinsi Riau, dan pihak-pihak yang telah mendukungnya. "Kami siap menjadi representasi generasi muda Riau untuk mempromosikan pariwisata daerah kita ke kancah nasional maupun internasional," ujar Nabil dengan penuh semangat.

"Alhamdulillah, tentunya saya ucapkan terima kasih banyak-banyak kepada orang tua dan keluarga, serta pihak lainnya. Amanah ini adalah langkah awal generasi muda Pekanbaru menjadi generasi yang mampu mempromosikan pariwisata Riau ke tahap lebih lagi nantinya," ungkapnya.

Dikatakan, Bujang Riau Nabil, bahwa momen ini menjadi panggung penting bagi generasi muda untuk ikut ambil bagian dalam mempromosikan pariwisata daerah. Oleh karena itu, kedepannya ia berkomitmen kuat akan terus mengedukasi dan memperkenalkan berbagai potensi Provinsi Riau ke masyarakat luas.

"Tentunya kami berkomitmen bahwa mulai hari ini kami akan berusaha semaksimal untuk mempromosikan pariwisata, seni, budaya, ekonomi kreatif dan UMKM yang ada di Provinsi Riau," kata Nabil.

Senada dengan Nabil, Dara Riau, Andhia, merasa sangat lega, karena selama tiga bulan sebelumnya, ia telah mengikuti fase seleksi yang ketat. Fase Dimulai dari tingkat kabupaten, hingga ia dinobatkan menjadi juara. Andhia mengaku, bahwa perjuangannya tidak sia-sia sehingga bisa menghantarkan keberhasilan seperti saat ini.

"Jujur lega karena sudah melewati proses yang cukup panjang, karena sejak tiga bulan yang lalu sudah berproses. Alhamdulillah hari ini sangat lega dan hasilnya sangat memuaskan," ujar Dara Riau yang kerap disapa Dhea.

Disampaikan Dhea, sebagai Gen Z, ia berkomitmen untuk memajukan pariwisata daerah. Langkah pertama yang dilakukan melakukan promosi di media sosial mengangkat destinasi wisata, kuliner, hingga ekraf Riau.

"Saya akan memanfaatkan media sosial untuk memperkenalkan destinasi wisata menarik di Riau, seperti Pantai Solop, Pulau Rupat, dan banyak lagi. Tentunya bisa memanfaatkan Reels Instagram dan TikTok. Seperti yang dilakukan Dinas Pariwisata Riau saat ini.

"Kalau di Bengkalis kita punya video promosi bernama Selayang Bikin Sayang. Kedepannya saya juga akan menggandeng masyarakat khususnya Gen Z untuk mempromosikan pariwisata yang ada di Riau," lanjutnya.

Sementara, Kepala Dinas Pariwisata Riau, Roni Rakhmat berharap, Bujang Dara Riau 2024 dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda lainnya untuk ikut terlibat dalam pengembangan pariwisata daerah.

"Mereka adalah duta wisata yang akan membawa nama baik Riau. Kami berharap Nabil dan Andhia dapat menjalankan tugas dengan baik dan penuh dedikasi," ujar Roni.

Roni mengingatkan, duta wisata Bujang Dara Riau harus menjiwai nilai-nilai budi perkerti, kepribadian yang baik, memiliki wawasan luas, dan sikap santun. Kemudian, juga harus mempunyai rasa nasionalisme yang tinggi serta harus mencerminkan sikap sebagai bagian dari masyarakat Melayu.

"Artinya, selain menjadi ikon untuk generasi muda yang berbudi bahasa, serta cantik, molek dan gagah. Bisa tampil dengan wawasan yang luas, serta memiliki keperibadian yang baik," sebutnya.

"Tugas Bujang Dara harus mampu menyebarkan pesan-pesan positif kebudayaan melayu. Selain itu juga harus bisa memasarkan potensi pariwisata daerah," harapnya.

Pemilihan Bujang Dara Riau 2024 bukan hanya sekadar ajang kontes kecantikan, tetapi juga menjadi momentum bagi generasi muda untuk berkontribusi dalam memajukan pariwisata Riau. Dengan terpilihnya Nabil dan Andhia, diharapkan pariwisata Riau semakin dikenal dan diminati oleh wisatawan baik domestik maupun mancanegara.***(mok)

Caption Foto: Malam Grand Final Bujang Dara Riau di Pekanbaru, Sabtu (19/10/2024). Nabil Manta Pratama asal Kota Pekanbaru dan Andhia Putri dari Kabupaten Bengkalis resmi dinobatkan sebagai Bujang dan Dara Riau 2024.

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Senin, 17 Nopember 2025

Bupati Inhil Resmi Tutup Festival Hadroh Al Banjari Tingkat Provinsi Riau 2025

Bupati Inhil Resmi Tutup Festival Hadroh Al Banjari Tingkat Provinsi Riau 2025.

Galeri
Minggu, 16 Nopember 2025

Bapemperda DPRD Riau Matangkan Data RTRW Sebelum Konsultasi ke KLHK

Bapemperda DPRD Riau Matangkan Data RTRW Sebelum Konsultasi ke KLHK. Berikut galeri fotonya.

Advertorial
Rabu, 12 Nopember 2025

Pansus Ranperda Pemajuan Budaya Melayu Riau Kunker ke Bali

Pansus Ranperda Pemajuan Budaya Melayu Riau Kunker ke Bali.

Advertorial
Rabu, 12 Nopember 2025

Pansus DPRD Riau Lakukan Studi Banding ke Disbud DIY untuk Perkuat Ranperda Pemajuan Kebudayaan Melayu

Pansus DPRD Riau Lakukan Studi Banding ke Disbud DIY untuk Perkuat Ranperda Pemajuan Kebudayaan Melayu

Galeri
Jumat, 24 Oktober 2025

Wisuda Sarjana dan D3 ke-29, Lulusan Umri Harus Jadi Cahaya Penerang dari Kebodohan

Wisuda Sarjana dan D3 ke-29, Lulusan Umri Harus Jadi Cahaya Penerang dari Kebodohan.

Advertorial
Selasa, 11 Nopember 2025

Perkuat Spiritualitas dan Integritas Kader, Fraksi PKS Gelar Kajian Keislaman

Perkuat Spiritualitas dan Integritas Kader, Fraksi PKS Gelar Kajian Keislaman.

Berita Lainnya

Sabtu, 15 Nopember 2025

DPRD Siak Ingatkan Disdagperin, Kutipan Retribusi Pasar Jangan Diubah Jadi Uang Palak


Sabtu, 15 Nopember 2025

Kopi Arabika PTPN Menyapa Dunia, Replanting Dorong Keberlanjutan dan Daya Saing


Sabtu, 15 Nopember 2025

Berbalut IMT-GT, Hubungan Dagang Antarpelaku Usaha Indonesia dan Malaysia Dipererat


Sabtu, 15 Nopember 2025

Riauterkini.com Rayakan HUT ke-22, Salurkan Lebih dari 100 Paket Sembako di Inhil dan Pekanbaru


Sabtu, 15 Nopember 2025

Kejari Rohil Terima Pelimpahan Kasus Sabu 35,9 Kg dari BNN


Sabtu, 15 Nopember 2025

Upaya Pemkab Rohil Berhasil, 10 Nelayan Bagansiapiapi Dipulangkan dari Malaysia


Jumat, 14 Nopember 2025

Dukung UMKM Ekspor, Bea Cukai Tembilahan Kunjungi Produksi Gula Kelapa di Pulau Palas Inhil


Jumat, 14 Nopember 2025

Pakar Nilai Bobibos Inovasi Bagus, Namun Butuh Uji Kelayakan Sebelum Digunakan Massal


Jumat, 14 Nopember 2025

Dekranasda Inhil Gelar Rapat Bulanan Program Kerja, Bahas Pameran dan Penguatan Sentra Kerajinan


Jumat, 14 Nopember 2025

Polsek Tanah Putih Dinginkan Lahan Gambut yang Terbakar Seluas 1,5 Hektare di Mumugo


Jumat, 14 Nopember 2025

Polres Inhu Amankan Pasutri Pengedar Sabu di Lubuk Batu Jaya


Jumat, 14 Nopember 2025

Wabup Syamsurizal: Julang Budaya Siak Didukung Penuh Kemenbud


Jumat, 14 Nopember 2025

Audiensi Pengurus KONI Riau, Plt Gubri Siap Suport Pengembangan Olahraga


Jumat, 14 Nopember 2025

Pelaku Curanmor di Pangkalan Lesung Ditangkap Korban, Diserahkan ke Polisi


Jumat, 14 Nopember 2025

Cafe Berkonsep Restoran CROCO by Monsieur Spoon Hadir di Pekanbaru


Jumat, 14 Nopember 2025

Hasil Diseminasi Penelitian Fikom Umri, dari 250 Ribu Jurnalis Hanya 11,68 Persen Tersertifikasi


Jumat, 14 Nopember 2025

Cafe Berkonsep Restoran CROCO by Monsieur Spoon Hadir di Pekanbaru


Jumat, 14 Nopember 2025

Jum'at Curhat, Polsek Ukui Janjikan Pelayanan Lebih Transparan dan Patroli Ditingkatkan


Jumat, 14 Nopember 2025

Bupati Suhardiman Amby Kukuhkan LAN Kuansing


Jumat, 14 Nopember 2025

Lusa, Umri Gelar Jalan Santai Meriahkan Milad ke-113 Muhamadiyah