Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 20
 
 
 
Kasmarni : Bengkalis Sudah Bergerak Maju

Riauterkini-BENGKALIS- Saat ini Kabupaten Bengkalis sudah bergerak maju, berbagai prestasi telah berhasil diraih. Begitu pula dengan delapan program unggulan daerah maupun program pembangunan lainnya, baik yang berkaitan dengan pelayanan dasar, maupun pembangunan infrastruktur telah dilaksanakan.

Demikian disampaikan Bupati Bengkalis Kasmarni dalam arahannya saat membuka MTQ ke-49 Tingkat Kecamatan Mandau bertempat di halaman Masjid Arafah Kecamatan Mandau, Kamis (1/8/24) malam.

Orang nomor satu di Bengkalis ini juga menyampaikan, seperti program bantuan keuangan khusus satu miliar satu kecamatan, satu kelurahan dan satu desa. Dalam kurun waktu 2 tahun saja, lebih dari 120 Km jalan desa yang telah terbangun, terdapat 1.876 unit rumah masyarakat kurang mampu yang telah direnovasi.

Tidak hanya itu terwujudnya peningkatan kualitas SDM kaum perempuan, layanan sosial yang semakin baik di desa, pembinaan mental spritual yang semakin baik dengan adanya penyuluh agama di desa, serta terfasilitasinya berbagai kegiatan kepemudaan dan banyak hal lainnya yang dapat dinikmati masyarakat secara langsung, termasuk juga terbukanya lapangan pekerjaan.

Wujud perhatian kepada desa selama ini, maka sejak tahun 2023 yang lalu, kita menjadi satu-satunya kabupaten di Provinsi Riau yang telah menerima penghargaan Tingkat Madya dalam percepatan pembangunan desa dari Menteri Desa dan PDTT RI.

Begitu pula dalam program akses jaminan sosial dan kesehatan total bagi masyarakat sambung Bupati yang bergelar Datuk Seri Setia Amanah Negeri, telah memberikan perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan 100 persen bagi non ASN dan kepada 24.000 orang pekerja rentan seperti buruh, petani, peternak, nelayan, dan perangkat desa yang ada di daerah ini.

"Buah dari program tersebut, kita telah meraih penghargaan terbaik satu Paritrana Award tahun 2024 dari Gubernur Riau. dan pada tahun 2024 ini, kami akan kembali mengalokasikan anggaran untuk jaminan sosial ketenagakerjaan khusus kepada 10.000 pekerja ekosistem sawit yang ada di daerah ini, melalui dana bagi hasil sawit," tegas Bupati disambut tepuk tangan meriah dari seluruh yang hadir.

Selanjutnya sambung Kasmarni, melalui program jaminan kesehatan, semuanya telah dipermudah, masyarakat cukup membawa KTP untuk mendapatkan pelayanan kesehatan, bahkan pada tahun 2024 ini, setiap Puskesmas yang ada di desa dan kelurahan, diinstruksikan agar segera menerapkan pelayanan 24 jam kepada masyarakat.

Sementara itu untuk program pendidikan, selain sekolah gratis, juga menyediakan beasiswa bagi peserta didik. Untuk program keagamaan, juga telah menyediakan beasiswa tahfidz quran, bantuan honor guru madrasah, pembangunan rumah ibadah serta kegiatan-kegiatan lainnya.

Terakhir Bupati Kasmarni menyampaikan beberapa program strategis Kabupaten Bengkalis yang ada di Kecamatan Mandau.

"Pada tahun 2024 kami melaksanakan peningkatan jalan poros Desa Bathin Betuah, Jalan Stadion, Jalan Meranti Kelurahan Talang Mandi, Jalan Bumi Hijau, optimalisasi saluran drainase kecamatan mandau, peningkatan jalan kud-simpang tiga pasar harapan mandau, peningkatan jalan kesuma bakti, dan masih banyak kegiatan-kegiatan lainnya di sektor perumahan dan pemukiman, pendidikan, kesehatan, pertanian, perhubungan, perkebunan, ketenagakerjaan serta sektor lainnya," pungkasnya.***(dik/rls)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Rabu, 05 Nopember 2025

Hari Santri Nasional 2025, Bupati Inhil Tanamkan Semangat Perjuangan yang Diwarisi Para Ulama

Hari Santri Nasional 2025, Bupati Inhil Tanamkan Semangat Perjuangan yang Diwarisi Para Ulama

Galeri
Jumat, 24 Oktober 2025

Wisuda Sarjana dan D3 ke-29, Lulusan Umri Harus Jadi Cahaya Penerang dari Kebodohan

Wisuda Sarjana dan D3 ke-29, Lulusan Umri Harus Jadi Cahaya Penerang dari Kebodohan.

Advertorial
Rabu, 05 Nopember 2025

Asisten I Setda Inhil Hadiri Apel Kesiapan Tanggap Darurat Bencana di Polres Inhil

Asisten I Setda Inhil Hadiri Apel Kesiapan Tanggap Darurat Bencana di Polres Inhil

Advertorial
Selasa, 28 Oktober 2025

KPK Tetapkan Desa Pasir Luhur Sebagai Percontohan Desa Antikorupsi di Provinsi Riau

KPK Tetapkan Desa Pasir Luhur Sebagai Percontohan Desa Antikorupsi di Provinsi Riau

Galeri
Kamis, 31 Juli 2025

Nuansa Sakral Rapat Paripurna Istimewa DPRD Semarakkan Hari Jadi ke-513 Bengkalis

DPRD Bengkalis menggelar Paripurna Istimewa Hari Jadi ke-513 Bengkalis. Nuansa sakral dan semangat pembangunan. Berikut galeri fotonya.

Advertorial
Senin, 27 Oktober 2025

Peletakan Batu Pertama Gedung MAS Tahfidz Rokan Hulu, Bupati Anton: Awal Baru Lahirnya Generasi Qurani

Peletakan Batu Pertama Gedung MAS Tahfidz Rokan Hulu, Bupati Anton: Awal Baru Lahirnya Generasi Qurani

Berita Lainnya

Rabu, 05 Nopember 2025

Mantan Kabid Kominfo Kuansing Silaturahmi ke Kantor PWI, Sekaligus Pamitan


Rabu, 05 Nopember 2025

KPK Tetapkan Gubri Abdul Wahid Tersangka 'Japrem' Anggaran PUPRPKPP


Rabu, 05 Nopember 2025

Panitia Musda XI Golkar Riau Gelar Rapat Pemantapan, Siap Gelar Musda 8 November di Grand Central Pekanbaru


Rabu, 05 Nopember 2025

Wali Kota Agung Nugroho Ikuti Kursus Pemantapan Kepala Daerah Lemhanas


Rabu, 05 Nopember 2025

Asisten I Setda Inhil Hadiri Apel Kesiapan Tanggap Darurat Bencana di Polres Inhil


Rabu, 05 Nopember 2025

Polsek Tanah Putih Gelar KRYD, Wujudkan Kamtibmas Aman dan Kondusif di Wilayah Hukum


Rabu, 05 Nopember 2025

Gubernur Riau Abdul Wahid Resmi Kenakan Rompi Oranye KPK


Rabu, 05 Nopember 2025

Ciptakan Rasa Aman, Polisi Gencarkan Patroli di Pasar Tradisional


Rabu, 05 Nopember 2025

Capella Honda Tingkatkan Kapabilitas Frontline People Honda di Riau Melalui Pelatihan


Rabu, 05 Nopember 2025

Polda Riau Gelar Apel Siaga Bencana, Pastikan Kesiapan Personel dan Sarpras


Rabu, 05 Nopember 2025

Usai Pejabat Eselon II Dilantik, Sejumlah Jabatan Pemkab Inhu Disisakan Lowong


Rabu, 05 Nopember 2025

Bupati Kuansing Gelar Ramah Tamah Bersama Dandim dan Kajari Baru


Rabu, 05 Nopember 2025

Benarkah KPK Telah Tetapkan Gubernur dan 8 Tersangka Korupsi di Dinas PUPR


Selasa, 04 Nopember 2025

Tenaga Ahli Gubernur Riau Dani M Nursalam Serahkan Diri ke KPK


Selasa, 04 Nopember 2025

Cegah Abrasi, Wakapolda Riau Bersama Kapolres Inhu Tanam Pohon di Bantaran Sungai Indragiri


Selasa, 04 Nopember 2025

Bupati Kuansing Lantik 137 Orang Eselon III dan IV


Selasa, 04 Nopember 2025

Kabid PTKP HMI Cabang Tembilahan Naufal Faskal Rifa'i Hadir di Kemah Bhakti Pemuda 2025


Selasa, 04 Nopember 2025

Polsek Ukui Intensifkan Imbauan dan Patroli di Daerah Rawan Kebakaran


Selasa, 04 Nopember 2025

Polsek Tanah Putih Gelar Patroli Blue Light, Antisipasi Gangguan Kamtibmas


Selasa, 04 Nopember 2025

Sudah Lunasi Rp200 M, Pemkab Siak Kembali Cicil Utang Tunda Bayar 2024 Tahun Depan