Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Sentra UMKM BRK Syariah Permudah Nasabah Mengurus Sertifikat Halalnya



Riauterkini- PEKANBARU – Sentra UMKM BRK Syariah yang beralamat di Jalan Arifin Ahmad Kota Pekanbaru, Riau berkomitmen membantu nasabah dalam pengurusan sertifikat halal untuk produk-produk usahannya. Pasca diresmikan 19 April 2024 lalu, Sentra UMKM BRK Syariah menggelar workshop perdana dengan tema Penerbitan sertifikasi halal untuk usaha yang lebih berkah.

Kelas bisnis yang diikuti oleh 21 pelaku UMKM itu berlangsung di ruang Sentra UMKM lantai 3 kantor BRKS Pekanbaru Arifin Ahmad pada Kamis (6/6/2024) pagi. Dengan menghadirkan narasumber dari Kementerian Agama Kota Pekanbaru (Satgas Sertifikasi Halal) Dr. Hj. Rasdanelis, S. Ag, SS, M. Hum. Beliau juga merupakan Pendamping Proses Produk Halal UIN Sultan Syarif Kasim Riau.

Direktur Dana dan Jasa BRK Syariah, MA Suharto saat membuka acara workshop tersebut menyampaikan apresiasinya kepada nasabah yang antusias mengikuti kegiatan itu. Sertifikasi Halal pada produk usaha ini sudah wajib dimiliki setiap pelaku UMKM untuk memberikan kepastian barang yang dijual halal, bersih dan sehat.

“Dengan adanya pertemuan dan workshop hari ini mudah-mudahan menjadi wadah diskusi dan sharing antara UMKM dan perbankan serta lembaga terkait lainnya. Workshop ini diharapkan bisa menambah pertumbuhan ekonomi khususnya di segmen produk UMKM. Peserta workshop akan mendapat pemahaman tentang pentingnya sepertifikat halal ini dalam memasarkan produk,” kata MA Suharto.

Suharto mencontohkan di Negara Thailand untuk produk pertanian hampir menyeluruh sudah tersertifikasi halal. Sehingga wisatawan muslim yang datang ke Negara tersebut sudah tahu harus memilih produk mana saat berbelanja. Demikian juga di Negara yang mayoritas muslim seperti Malaysia, pelaku usaha di sana sudah mengutaman sertifikat halal ini pada setiap produknya.

“Kalau ilmu dari narasumber workshop dapat diterima dengan baik, kami juga berharap dapat ditransfer juga kepada pelaku UMKM lainnya. Banyak keuntungan yang akan diperoleh pelaku usaha ketika produknya sudah tersertifikasi halal ini, salah satunya produk tersebut akan menjadi pilihan utama konsumen muslim karena konsumen merasa aman saat menggunakannya,” kata Suharto.

Owner UMKM Kue Basah Cikgu Irma, Irma Suryani mengaku terbantu dengan program UMKM BRK Syariah. Produk kue basahnya sudah memiliki sertifikat halal yang proses pengurusannya dibantu oleh BRK Syariah. Di Sentra UMKM ini, pelaku UMKM juga mendapat fasilitas klinik bisnis, pelatihan, bincang bisnis, promosi produk, ruang bisnis serta pendampingan dalam menjalankan usaha.

“Ga cuma dapat pembiayaan untuk mengembangkan usaha saja, kami juga dibimbing dan dibantu dalam pengurusan sertfikat halal, jadi sekarang kue dari Cikgu Irma sangat mudah dipromosikan. Selama bergabung di sini juga kami bisa saling sharing ilmu bisnis dan mengupgrade usaha kami agar semakin populer di pasaran. Banyak manfaat yang kami dapat bergabung di sini, dalam kegiatan workshop ini juga kami jadi lebih tahu banyak produk BRK Syariah seperti tabungan haji, tabungan kurban dan lainnya,” kata Irma di sela kegiatan workshop.

Dalam kesempatan yang sama, Wening Tresnaning Asih selaku Ekonom Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Riau juga memberikan motivasi kepada seluruh peserta workshop. Kegiatan yang diselenggarakan oleh Sentra UMKM ini memiliki manfaat yang besar bagi pelaku UMKM. Kegiatan ini juga dapat mengembangkan ekonomi syariah melalui pemberdayaan UMKM.

“Industri halal memang memiliki potensi yang sangat besar, tidak hanya dikalangan penduduk Indonesia tetapi juga pasar global. Dari industri halal semakin tahun itu semakin besar permintaan dari produk halal. Secara global capaiannya itu sekitar 2,02 triliun US Dollar, jadi memang secara potensi semakin lama eh produk yang diekspor ini juga diminta sertifikasi halalnya,” kata Ekonom Kantor BI Riau ini.



Masih dikatakan Wening, secara rangking yang memang dirilis oleh global islami ekonomi produk halal, Indonesia masuk peringkat ke Sembilan. Bank Indonesia akan berperan sebagai akselerator, inisiator dan regulator dengan melakukan perumusan kebijakan terkait dengan bagaimana bersinergi dengan perbankan syariah dalam rangka mendukung ekonomi syariah.

“Pembiayaan pada sektor industri halal mungkin masih menjadi salah satu tantangan yang dihadapi oleh bisnisman dan bisnis women terutama terkait dengan UMKM di sektor halal tersebut dan bagaimana kompleksitas dari regulasi halal yang kalau misalnya kita masuk ke pasar ekspor mungkin nanti perkembangannya dapat berbeda-beda. Tinggal bagaimana meningkatkan kualitas dan juga infrastruktur dari industri halal sendiri,” tuturnya.

Dalam kegiatan workshop itu juga dilakukan penandatanganan MoU antara BRKS dengan Asosiasi UKM - IKM Nusantara Wilayah Riau. Turut hadir juga dalam acara tersebut, Pengawas Jaminan Produk Halal Kemenag Kota Pekanbaru Anizar, Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMRI Mizan Asnawi, Ketua UKM - IKM Nusantara Wilayah Riau Prama Widayat, Pemimpin Divisi MKM Muhammad Jazuli serta Branch Manager BRKS Pekanbaru Arifin Ahmad, Marwan Setiadi. ***(rls)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Jumat, 21 Nopember 2025

Komisi I DPRD Riau Bahas Finalisasi Renja Kesbangpol 2026, Soroti Pelaporan Kegiatan dan Isu Strategis Daerah

Komisi I DPRD Riau Bahas Finalisasi Renja Kesbangpol 2026, Soroti Pelaporan Kegiatan dan Isu Strategis Daerah

Galeri
Minggu, 23 Nopember 2025

Komisi IV DPRD Riau Gelar RDP Bahas Finalisasi Renja PUPR PKPP Provinsi Riau 2026

Komisi IV DPRD Riau Gelar RDP Bahas Finalisasi Renja PUPR PKPP Provinsi Riau 2026

Advertorial
Jumat, 21 Nopember 2025

Komisi II DPRD Riau Dorong Penguatan Program Inovatif dalam Finalisasi Renja Dinas Kelautan dan Perikanan 2026

Komisi II DPRD Riau Dorong Penguatan Program Inovatif dalam Finalisasi Renja Dinas Kelautan dan Perikanan 2026.

Advertorial
Kamis, 20 Nopember 2025

Komisi II DPRD Riau Tegaskan Efektivitas Program dan Pemerataan Kegiatan dalam Finalisasi Renja Dinas Pariwisata 2026

Komisi II DPRD Riau Tegaskan Efektivitas Program dan Pemerataan Kegiatan dalam Finalisasi Renja Dinas Pariwisata 2026

Galeri
Sabtu, 22 Nopember 2025

Banggar DPRD Provinsi Riau Laksanakan Konsultasi ke Kemendagri Terkait Penyesuaian APBD 2026

Banggar DPRD Provinsi Riau Laksanakan Konsultasi ke Kemendagri Terkait Penyesuaian APBD 2026

Advertorial
Rabu, 19 Nopember 2025

Komisi II DPRD Riau Dorong Efisiensi Anggaran dan Prioritas Program dalam Finalisasi Renja Disperindagkop dan UKM 2026

Komisi II DPRD Riau Dorong Efisiensi Anggaran dan Prioritas Program dalam Finalisasi Renja Disperindagkop dan UKM 2026.

Berita Lainnya

Sabtu, 22 Nopember 2025

FSPMI Kuansing Berharap Pemda Tidak Abai Putusan MK Terkait Penetapan UMK 2026


Sabtu, 22 Nopember 2025

FSP KEP-KSPSI Resmi Tercatat di Disnaker Rohil, Zulfan Effendi dan Pengurus Siap Bentuk PUK di Seluruh Kecamatan


Sabtu, 22 Nopember 2025

KAC 4 SMPIT Imam An-Nawawi Pekanbaru Bina Potensi, Rebut Prestasi


Sabtu, 22 Nopember 2025

Sekjen PDIP Siap Komunikasikan Daerah Istimewa Riau


Sabtu, 22 Nopember 2025

MKGR Riau Buka MKGR Cross 2025 di Sirkuit Desa Rawan Sari Pelalawan


Sabtu, 22 Nopember 2025

Banggar DPRD Provinsi Riau Laksanakan Konsultasi ke Kemendagri Terkait Penyesuaian APBD 2026


Sabtu, 22 Nopember 2025

Zukri Misran Kembali Nahkodai PDIP Riau, Tegaskan Komitmen Besarkan Partai


Sabtu, 22 Nopember 2025

Bidan Desa Tersangka Sunat Bocah SD di Pelalawan Resmi Ditahan


Sabtu, 22 Nopember 2025

Keamanan Lingkungan Usaha Jadi Fokus Patroli Polsek Ukui


Sabtu, 22 Nopember 2025

Buka Konferda, Hasto Minta PDIP Riau, Mampu Jawab Aspirasi Publik


Sabtu, 22 Nopember 2025

PT. Pos Tembilahan Salurkan BLTS Kesra 2025 untuk 32.107 KPM di Inhil


Sabtu, 22 Nopember 2025

Hari Ini, Bulog Tembilahan Salurkan Bantuan Pangan Oktober-November 2025 ke Tembilahan Hilir dan Pekan Arba


Jumat, 21 Nopember 2025

Polsek Tanah Putih Dukung Gerakan 21.000 Pohon Polda Riau di Hari Pohon Nasional 2025


Jumat, 21 Nopember 2025

Suhardiman Amby Buka Turnamen Sepakbola Piala Bupati U-18 di Sport Center


Jumat, 21 Nopember 2025

Komisi I DPRD Riau Bahas Finalisasi Renja Kesbangpol 2026, Soroti Pelaporan Kegiatan dan Isu Strategis Daerah


Jumat, 21 Nopember 2025

PGN Group Boyong 21 Penghargaan Keselamatan Migas 2025


Jumat, 21 Nopember 2025

35 Tahun di Indonesia, LG Tegaskan Komitmen Kualitas Menyeluruh dengan Standar Global


Jumat, 21 Nopember 2025

Tiga Rumah Hangus Terbakar, Wanita Paruh Baya Ditemukan Meninggal Dunia


Jumat, 21 Nopember 2025

Pemko Pekanbaru Salurkan Bantuan untuk Warga Korban Puting Beliung di Tenayan Raya


Jumat, 21 Nopember 2025

MUI Riau Serukan 'Jihad Digital' di Munas XI Jakarta: Ulama Siap Mantapkan Medan Siber