Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 20
 
 
 
Hisfarsi Ikatan Apoteker Riau Priode 2023-2027 Resmi Dilantik

Riauterkini-PEKANBARU - Himpunan Seminat Farmasi Rumah Sakit (Hisfarsi) Ikatan Apoteker Indonesia (IAI) Pengurus Daerah Riau priode 2023-2027 resmi dilantik. 

Dalam rangkaian acara pelantikan ini, juga dilaksanakan Rapat Kerja Daerah I dan perlombaan ilmiah, pada Sabtu (18/3). Kemudian, rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan pertemuan ilmiah, Minggu (19/3) di Hotel Arya Duta, Jalan Diponegoro, Pekanbaru, Riau. 

Hisfarsi IAI Pengurus Daerah (PD) Riau 2023-2027 dilantik oleh Ketua Pengurus Daerah Ikatan Apoteker Indonesia Riau apt Adrian Mulya, SSi, MKM. Juga disaksikan oleh Ketua Umum Pusat Hisfarsi apt Amrizal Marzuki, MKes, MARS, PhD, dan Sekretaris PD IAI Riau apt Rinaldi Irwan, S Farm, MKes.

Kegiatan yang mengusung tema "Improving The Quality Of Pharmaceutical Services In Hospitals” juga dihadiri oleh Perwakilan Direktur Rumah Sakit di Riau, Ketua Organisasi di lingkungan Pengurus Daerah IAI Riau, dan Ketua PERSI.

Tampak hadir pula pada kegiatan tersebut, Ketua PC IAI Pekanbaru, Ketua PD dan PC PAFI, Perwakilan Kepala Instalasi Farmasi RS di Riau dan Peserta Pertemuan Ilmiah.

Ketua Hisfarsi PD IAI Riau terpilih periode 2023-2027, apt Winda Gusti Enda, S Farm mengatakan, selain menggelar pelantikan, acara ini juga bertujuan sebagai wadah dalam meningkatkan kompetensi Apoteker Rumah Sakit. 

"Kegiatan ini juga untuk berdiskusi kendala yang dihadapi Apoteker di Rumah Sakit guna meningkatkan profesionalitas dalam praktek kefarmasian," kata Winda, Sabtu (18/3) di lokasi acara. 

Selain itu, kata Winda, dengan adanya lomba karya ilmiah diharapkan dapat memotivasi Apoteker di rumah sakit untuk lebih semangat dalam membuat karya ilmiah. Ia menjelaskan, Hisfarsi adalah organ organisasi profesi Apoteker (IAI) yang mewadahi Apoteker yang berpraktek di Rumah Sakit. 

"Sejalan dengan kegiatan dari organisasi induknya Hisfarsi PD IAI Riau juga mendukung program pemerintah dalam meningkatkan kesehatan, memberikan jaminan mutu farmasi kepada pasien terkhusus pasien yang berobat ke rumah sakit di Provinsi  Riau," tandasnya. 

Masih di kesempatan itu, Ketua Umum PP Hisparsi, apt Amrizal Marzuki MKes, MARS, Phd mengucapkan selamat dan sukses kepada pengurus Hisfarsi IAI PD Riau 2023-2017. Ia berharap kepada seluruh pengurus agar bisa berkerja dengan amanah. 

"Saya ucapkan selamat dan sukses. Semoga amanah. Tugas pengurus harus bisa menjadi pelayan dari organisasi ini. Ini pekerjaan yang tak ada gajinya. Artinya ini pengabdian. Meski begitu, jadi laksanakan tugas sebagai pengurus dengan baik agar bisa menjadi pahala," ujarnya. 

Amrizal berharap kepada pengurus Hisparsi IAI PD Riau 2023-2027 supaya bisa memberi pelayanan yang maksimal kepada rekan rekan sejawat. Kemudian melaksanakan peningkatkan pengetahuan kompetensi.

"Saya harap Hisfarsi IAI PD Riau bisa berkolaborasi dengan maksimal dan optimal. Sehingga kompetensi bisa meningkat," ucapnya. 

Sementara, Ketua PD IAI Riau, apt Adrian Mulya SSi, MKM menyampaikan, bahwa peran apoteker di Riau harus bisa mendukung program strategis pemerintah. Diungkapkan dia, saat ini Dinas Kesehatan Provinsi Riau sedang fokus menangani Tuberkulosis (TBC) dan angka prelvansi prevalensi tengkes atau stunting. 

"Saya minta rekan-rekan sejawat yang bekerja di rumah sakit agar bisa memberikan edukasi terkait program-program strategis dari pemerintah yang saat ini fokus dalam upaya penanganan kasus TBC dan stunting," ujarnya.***(rls)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Rabu, 05 Nopember 2025

Hari Santri Nasional 2025, Bupati Inhil Tanamkan Semangat Perjuangan yang Diwarisi Para Ulama

Hari Santri Nasional 2025, Bupati Inhil Tanamkan Semangat Perjuangan yang Diwarisi Para Ulama

Galeri
Jumat, 24 Oktober 2025

Wisuda Sarjana dan D3 ke-29, Lulusan Umri Harus Jadi Cahaya Penerang dari Kebodohan

Wisuda Sarjana dan D3 ke-29, Lulusan Umri Harus Jadi Cahaya Penerang dari Kebodohan.

Advertorial
Rabu, 05 Nopember 2025

Asisten I Setda Inhil Hadiri Apel Kesiapan Tanggap Darurat Bencana di Polres Inhil

Asisten I Setda Inhil Hadiri Apel Kesiapan Tanggap Darurat Bencana di Polres Inhil

Advertorial
Selasa, 28 Oktober 2025

KPK Tetapkan Desa Pasir Luhur Sebagai Percontohan Desa Antikorupsi di Provinsi Riau

KPK Tetapkan Desa Pasir Luhur Sebagai Percontohan Desa Antikorupsi di Provinsi Riau

Galeri
Kamis, 31 Juli 2025

Nuansa Sakral Rapat Paripurna Istimewa DPRD Semarakkan Hari Jadi ke-513 Bengkalis

DPRD Bengkalis menggelar Paripurna Istimewa Hari Jadi ke-513 Bengkalis. Nuansa sakral dan semangat pembangunan. Berikut galeri fotonya.

Advertorial
Senin, 27 Oktober 2025

Peletakan Batu Pertama Gedung MAS Tahfidz Rokan Hulu, Bupati Anton: Awal Baru Lahirnya Generasi Qurani

Peletakan Batu Pertama Gedung MAS Tahfidz Rokan Hulu, Bupati Anton: Awal Baru Lahirnya Generasi Qurani

Berita Lainnya

Kamis, 06 Nopember 2025

Kejutan Jelang Musda Golkar Riau, Afrizal Sintong Mundur dan Nyatakan Dukungan ke Yulisman


Kamis, 06 Nopember 2025

Tancap Gas, PGN Mulai Bangun Titik Injeksi Biomethane di Pagardewa


Kamis, 06 Nopember 2025

Setelah CPNS, Giliran PPPK Segera Dilantik Bupati Kuansing


Kamis, 06 Nopember 2025

SF Hariyanto Bantah Terlibat Kasus Korupsi Abdul Wahid: “Itu Fitnah!”


Kamis, 06 Nopember 2025

Pasca OTT, SF Hariyanto Ajak Masyarakat Doakan Gubri Abdul Wahid


Kamis, 06 Nopember 2025

Pasca OTT, KPK Geledah Rumah Dinas Gubernur Riau


Kamis, 06 Nopember 2025

Kolaborasi RAPP dan DJBC Riau Wujudkan Lingkungan Sosial yang Tertib dan Berkelanjutan


Kamis, 06 Nopember 2025

Sinergi Amankan Blok Rokan, Satgas Migas Tegaskan Dukung Penuntasan Isu Perambahan Duri Field


Kamis, 06 Nopember 2025

Polsek Tanah Putih Hadir Dalam Penyerahan BLT Dana Desa di Kepenghuluan Rantau Bais


Kamis, 06 Nopember 2025

Peredaran Sabu di Perkebunan Sawit Terbongkar, 6 Tersangka Diringkus Polisi


Kamis, 06 Nopember 2025

Sawit Berkelanjutan untuk Masa Depan


Kamis, 06 Nopember 2025

Sinergi Baru Penegak Hukum, Bupati Herman Sambut Kajari dan Ketua PN Tembilahan yang Baru


Kamis, 06 Nopember 2025

Sempena HKN ke-61, Dinkes Bengkalis Gelar Cek Kesehatan Gratis dan Donor Darah


Kamis, 06 Nopember 2025

Masyarakat Merempan Hulu Tolak Pendirian PKS, Sungai Lanjung Dikhawatirkan Tercemar


Kamis, 06 Nopember 2025

Pemprov Dihimbau Beri Pendampingan pada Gubri Abdul Wahid


Rabu, 05 Nopember 2025

MUI Riau Matangkan Persiapan PKU Berbasis Desa Angkatan II: Cetak Ulama dari Akar Masyarakat


Rabu, 05 Nopember 2025

Hari Santri Nasional 2025, Bupati Inhil Tanamkan Semangat Perjuangan yang Diwarisi Para Ulama


Rabu, 05 Nopember 2025

Gubernur Ditangkap KPK, FKPMR Keluarkan Pernyataan Sikap


Rabu, 05 Nopember 2025

SF Hariyanto Ditunjuk Jadi Plt Gubernur Usai Abdul Wahid Ditahan KPK


Rabu, 05 Nopember 2025

Wagub Riau SF Hariyanto Resmi Ditunjuk Jadi Plt Gubernur Riau