Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 20
 
 
 
Ancam Bunuh Korban Pakai Linggis, Rampok Kejam Ditangkap Polsek Pujud

Riauterkini-PUJUD - Seorang pria berinsial SS alias Putra (41) alamat Hutaip Asilum Kelurahan Pematang Asilum Kecamatan Gunung Malela, Kabupaten Simalungun Sumatera Utara, dijebloskan Polsek Pujud ke penjara, Sabtu (28/01/2023) pukul 12.15 WIB.

Pria tinggi tegap ini ditahan atas aksinya mencuri dengan kekerasan (curas) di rumah korban, Sarpartika (32) di Dusun I Suka Maju Kepenghuluan Srikayangan Kecamatan Tanjung Medan, Kabupaten Rohil. Putra bahkan nekat mengancam akan membunuh sambil memegang linggis di tangan.

Kapolres Rohil AKBP Andrian Pramudianto, SH SIK MSi melalui Kasi Humas Polres Rohil AKP Juliandi, SH membenarkan laporan pencurian dengan kekerasan tersebut.

Dikatakan AKP Juliandi, "Pelapor mengatakan, pada Sabtu sekira pukul 11:45 WIB, ia pergi ke RAM sawitnya dan mengajak saksi Winda Wati (19) makan siang di rumahnya. Saat hendak membuka pintu, walau kunci sudah dimasukkan, namun pintu tetap tidak bisa dibuka.

Ketika dilihatnya ke kosen dan grendel pintu, terdapat bekas congkelan. Pelapor langsung mendorong pintu rumahnya dan setelah terbuka ia kaget melihat di hadapannya sudah berdiri seorang laki-laki berbadan tinggi tegap memegang sebuah linggis. Ia mengangkat linggis tersebut serta mengarahkannya ke pelapor sambil berkata "kubunuh kau".

Karena ketakutan pelapor langsung lari hingga terjatuh menuju ke depan rumah, sementara saksi yang sebelumnya ada di belakang pelapor lari ke arah samping kiri rumah pelapor, dan ternyata ia yang dikejar pelaku Putra. Sayangnya saksi berhenti karena kebingungan hendak lari kemana, sehingga terpaksa berhadapan dengan pelaku. Putra berkata "jangan kasih tau siapa-siapa nanti kubunuh kau" sambil mengangkat linggis ke atas dan mengarahkannya ke arah saksi.

Selanjutnya pelaku memanjat pagar rumah pelapor untuk melarikan diri. Setelah ditinggal terlapor keduanya berteriak "maling-maling" dan tidak berapa lama warga setempat berkumpul dan langsung mengejar terlapor. Ia berhasil diamankan dan dilaporkan ke Polsek Pujud," kata AKP Juliandi.

Dari hasil interogasi, tersangka mengaku diajak D warga Rantau Prapat (dalam lidik) yang dikenalnya saat di dalam lapas P. Siantar untuk mencuri di rumah korban. D memberikan informasi kepada tersangka tentang rumah pelapor yang banyak uangnya karena suami pelapor bermain SP sawit di RAM.

Tersangka dan D berangkat dari Kisaran menuju rumah pelapor menggunakan mobil Avanza hitam, pada Jumat (27/02023) sekira pukul 09.00 WIB. Dan Keesokan harinya sekira pukul 04.30 WIB, D memberitahukan rumah pelapor lalu tersangka turun di dekat rumah pelapor dengan membawa linggis dan pahat. Ia bersembunyi di kebun sawit samping rumah korban, sementara D pergi dan akan menjemput tersangka setelah berhasil.

Dan pukul 11.30 Wib tersangka mendengar suara sepeda motor dari arah rumah korban dan melihat ia pergi meninggalkan rumah. Ia lalu masuk melalui pintu belakang dengan mencongkel engsel pintu menggunakan linggis dan pahat, namun saat melancarkan aksinya tersangka mendengar suara pintu belakang rumah pelapor seperti dibuka. Ia lalu berdiri di depan pintu dan saat pintu terbuka terlapor langsung mengancam pelapor dengan sebuah linggis dan berlari ke belakang rumah korban dengan membawa sebuah celengan hasil curian yang berisi sebanyak R 260.000.- dan tersangka berhasil diamankan warga dan dibawa ke Polsek Pujud. ***(Rls)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Rabu, 05 Nopember 2025

Hari Santri Nasional 2025, Bupati Inhil Tanamkan Semangat Perjuangan yang Diwarisi Para Ulama

Hari Santri Nasional 2025, Bupati Inhil Tanamkan Semangat Perjuangan yang Diwarisi Para Ulama

Galeri
Jumat, 24 Oktober 2025

Wisuda Sarjana dan D3 ke-29, Lulusan Umri Harus Jadi Cahaya Penerang dari Kebodohan

Wisuda Sarjana dan D3 ke-29, Lulusan Umri Harus Jadi Cahaya Penerang dari Kebodohan.

Advertorial
Rabu, 05 Nopember 2025

Asisten I Setda Inhil Hadiri Apel Kesiapan Tanggap Darurat Bencana di Polres Inhil

Asisten I Setda Inhil Hadiri Apel Kesiapan Tanggap Darurat Bencana di Polres Inhil

Advertorial
Selasa, 28 Oktober 2025

KPK Tetapkan Desa Pasir Luhur Sebagai Percontohan Desa Antikorupsi di Provinsi Riau

KPK Tetapkan Desa Pasir Luhur Sebagai Percontohan Desa Antikorupsi di Provinsi Riau

Galeri
Selasa, 14 Oktober 2025

Galeri,
Ketua DPRD Rohul Hj Sumiartini Pimpin Rapat Istimewa Paripurna HUT ke-26 Rohul

Ketua DPRD Rohul Hj Sumiartini Pimpin Rapat Istimewa Paripurna HUT ke-26 Rohul. Berikut galeri fotonya.

Advertorial
Senin, 27 Oktober 2025

Peletakan Batu Pertama Gedung MAS Tahfidz Rokan Hulu, Bupati Anton: Awal Baru Lahirnya Generasi Qurani

Peletakan Batu Pertama Gedung MAS Tahfidz Rokan Hulu, Bupati Anton: Awal Baru Lahirnya Generasi Qurani

Berita Lainnya

Jumat, 07 Nopember 2025

Polsek Ukui Teruskan Program Jumat Curhat, Perkuat Komunikasi dengan Masyarakat


Jumat, 07 Nopember 2025

Kapolsek Puji Kepemimpinan Hevi Selama Menjabat Camat Sentajo Raya


Jumat, 07 Nopember 2025

Bersempena HKN Pemkab Kuansing, Gelar Pengobatan Gratis


Kamis, 06 Nopember 2025

Kadis Pimpin Sertijab dan ASN Baru Dinas Kominfos Kuansing


Kamis, 06 Nopember 2025

Hakim Vonis 12 Pelaku Kerusuhan di PT SSL Siak, 1, 5 Hingga 2,5 Tahun Penjara


Kamis, 06 Nopember 2025

Polisi Tingkatkan Kedekatan dengan Masyarakat Lewat Subuh Berjamaah


Kamis, 06 Nopember 2025

Kejutan Jelang Musda Golkar Riau, Afrizal Sintong Mundur dan Nyatakan Dukungan ke Yulisman


Kamis, 06 Nopember 2025

Tancap Gas, PGN Mulai Bangun Titik Injeksi Biomethane di Pagardewa


Kamis, 06 Nopember 2025

Setelah CPNS, Giliran PPPK Segera Dilantik Bupati Kuansing


Kamis, 06 Nopember 2025

SF Hariyanto Bantah Terlibat Kasus Korupsi Abdul Wahid: β€œItu Fitnah!”


Kamis, 06 Nopember 2025

Pasca OTT, SF Hariyanto Ajak Masyarakat Doakan Gubri Abdul Wahid


Kamis, 06 Nopember 2025

Pasca OTT, KPK Geledah Rumah Dinas Gubernur Riau


Kamis, 06 Nopember 2025

Kolaborasi RAPP dan DJBC Riau Wujudkan Lingkungan Sosial yang Tertib dan Berkelanjutan


Kamis, 06 Nopember 2025

Sinergi Amankan Blok Rokan, Satgas Migas Tegaskan Dukung Penuntasan Isu Perambahan Duri Field


Kamis, 06 Nopember 2025

Polsek Tanah Putih Hadir Dalam Penyerahan BLT Dana Desa di Kepenghuluan Rantau Bais


Kamis, 06 Nopember 2025

Peredaran Sabu di Perkebunan Sawit Terbongkar, 6 Tersangka Diringkus Polisi


Kamis, 06 Nopember 2025

Sawit Berkelanjutan untuk Masa Depan


Kamis, 06 Nopember 2025

Sinergi Baru Penegak Hukum, Bupati Herman Sambut Kajari dan Ketua PN Tembilahan yang Baru


Kamis, 06 Nopember 2025

Sempena HKN ke-61, Dinkes Bengkalis Gelar Cek Kesehatan Gratis dan Donor Darah


Kamis, 06 Nopember 2025

Masyarakat Merempan Hulu Tolak Pendirian PKS, Sungai Lanjung Dikhawatirkan Tercemar