Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Beberapa Poin Penting Berhasil Ditelurkan di Rakernas Hybrid Pordasi 2023

Riauterkini-SIAK - Rapat kerja nasional (Rakernas) Hybrid Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia (Pordasi) tahun 2023 selesai digelar, Ahad (29/1/23).

Kegiatan yang diselenggarakan 27-30 Januari ini dipusatkan di Gedung Daerah Sultan Syarif Kasim II Kota Siak, Kabupaten Siak.

"Alhamdulillah, Rakernas siang ini sudah selesai kita laksanakan. Banyak keputusan strategis baik pertandingan maupun program kerja telah selesai kami bahas," kata ketua umum Pordasi pusat Triwatty Marciano, diwawancarai wartawan.

Triwatty mengatakan, Poin penting dalam rakernas 2023 ini secara khusus membahas persiapan menghadapi kejurnas dan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI di Aceh dan Sumatera Utara tahun 2024 mendatang.

"Itu yang paling utama, karena di olahraga berkuda ini berbeda dari cabor yang lain, karena sebelum mengikuti kejuaraan ada hal-hal yang harus dikonsolidasikan dengan pengprov.

Di PON XXI mendatang, Triwatty mengatakan, ada 2 cabor yang akan diperlombakan yakni Equestrian dan pacu, sedangkan untuk cabor horseback archery hanya digelar pertandingan eksibisi, sedangkan cabor polo belum diikutkan, karena masih belum lengkap dan belum berkembang cabor polo ini di daerah-daerah.

"Polo inikan sifatnya berbeda dengan cabor yang lain. Mungkin kedepan baru kita ikutkan," katanya.

Triwatty juga memuji Pordasi Riau yang punya semangat untuk mengembangkan olahraga berkuda di tanah melayu ini, apalagi nanti sarana dan prasarana sudah disiapkan pasti banyak orang yang datang di Riau.

Triwatty melihat, para peserta rakernas mempunyai misi yang sangat bagus kedepan. Seperti Pordasi Siak yang mempunyai rencana membuat kawasan arena track pacu berkuda.

"Tentu ini sudah lama didambakan oleh pecinta olahraga berkuda. Dan jika ini terealisasi, maka akan menjadi cikal bakal atlet dan kuda berprestasi di daerah atau nasional," kata Triwatty.

Sementara itu, ketua Pordasi Riau Alfedri, memuji ketua umum Pordasi pusat Triwatty Marciano, karena punya spirit atau semangat luar biasa untuk mengembangkan olahraga berkuda.

"Kalau untuk acara Rakernas, Alhamdulillah berjalan baik. Dan ini Rakernas yang berkualitas menurut saya, dengan menghasilkan program yang strategis. Dan khususnya untuk Pordasi Riau, keputusan ini akan kami laksanakan dengan baik," kata Alfedri.

Alfedri berazam, akan memasyarakatkan olahraga berkuda di Riau. Sehingga khususnya untuk Kabupaten Siak, dengan misi menjadikan Siak sebagai tujuan destinasi wisata unggul di Sumatera bisa terbantu dengan cepat.

"Sesuai arahan bu ketum tadi, sarana dan prasarana segera digesa, dan kami berkomitmen 2 tahun ini track di lahan 50 hektar itu akan selesai, beserta mengembangkan fasilitas pendukung yang lain," kata Bupati Siak itu.

Alfedri juga berharap, program-program pusat bisa dibawa ke Riau. "Seperti sekolah berkuda punya bu ketum di Jakarta itu bisa juga dibuat di Riau ini," pinta Alfedri dihadapan Triwatty.

Alfedri juga mengatakan, lahan 50 hektar milik Pordasi Riau akan dimulai pembangunan sarana dan prasarananya.

"Insya Allah, ketua umum KONI pusat pak Letjen (purn) Marciano Norman, akan meletakkan batu pernah venue yang berada di Muara Fajar, Rumbai Kota Pekanbaru," jelas Alfedri.

Rakernas Pordasi 2023 ini diikuti oleh 23 Pengprov Pordasi se Indonesia, namun dikarenakan masih dalam suasana pandemi, maka yang hadir secara offline sebanyak 13 pengprov, sedangkan sisanya hybrid.***(adji)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Senin, 19 Januari 2026

Touring Bersama New PCX 160, Betah dan Nyaman Tanpa Khawatir Merasa Lelah

Komunitas New PCX 160 Pekanbaru gelar touring bersama. Perjalanan panjang menjadi nyaman dan tanpa kelelahan.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Senin, 12 Januari 2026

Demi Kemajuan Pendidikan Vokasi di Riau, Tim Capella Honda Tempuh Lokasi Pelosok dan Terluar

Tim Capella Honda tempuh lokasi pelosok dan terluar. Kerja nyata majukan pendidikan vokasi di Riau.

Advertorial
Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik

Ayo dapatkan banyak keuntungan menarik dari Program TRENDI. Sambutan manis untuk tahun 2026 dari Capella Honda.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Rabu, 31 Desember 2025

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu.

Berita Lainnya

Senin, 19 Januari 2026

Pimpin Upacara, Wakil Bupati Siak Tekankan Pakta Integritas dan Efisiensi Anggaran


Senin, 19 Januari 2026

PTPN IV Regional III Bantu Karyawan Terantam Korban Teror Jaga Aset Negara


Senin, 19 Januari 2026

Touring Bersama New PCX 160, Betah dan Nyaman Tanpa Khawatir Merasa Lelah


Minggu, 18 Januari 2026

Wakili Bupati, Sekdakab Kuansing Tutup Turnamen Porset Cup 2025


Minggu, 18 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Laksanakan Patroli dan Pengamanan Ibadah Minggu


Minggu, 18 Januari 2026

Seorang Suami Berjibaku Melawan Buaya Saat Istrinya Diseret ke Tengah Sungai


Minggu, 18 Januari 2026

Akses Jalan Masih Terbatas, BPH Migas Jamin Pasokan BBM Jangkau Wilayah Terdampak Bencana Aceh


Minggu, 18 Januari 2026

Minggu Kasih di HKBP Ukui, Polsek Imbau Warga Cegah Karhutla dan Remaja Nakal


Minggu, 18 Januari 2026

Polisi Tangkap Pengedar Sabu di Ukui Pelalawan, 24 Paket Diamankan


Minggu, 18 Januari 2026

Polres Inhu Kembali Menggebrak, Dibawah AKBP Eka Ariandy Putra 2 Pelaku Narkoba Ditangkap


Minggu, 18 Januari 2026

Dibuka Bupati 1200 Peserta Ikuti Mancing Mania di Tepian Narosa


Minggu, 18 Januari 2026

Seorang Lansia di Inhil Patah Tulang Lengan Kiri Diterkam Buaya, Saat Cuci Pakaian di Sungai


Sabtu, 17 Januari 2026

Pererat Silaturahmi, Polsek Tanah Putih Gelar Jumat Curhat Bersama Tokoh Masyarakat


Sabtu, 17 Januari 2026

Damkar Inhil Evakuasi Ular Sanca 4,5 Meter di Permukiman Warga Tembilahan


Sabtu, 17 Januari 2026

Capella Honda Hadirkan Program Service Hemat di Awal Tahun 2026


Sabtu, 17 Januari 2026

Panen Jagung 700 Kg, Polisi Dorong Ketahanan Pangan Nasional


Sabtu, 17 Januari 2026

Tawarkan Fleksibilitas Layar Lebih Tinggi, LG StanbyME 2 Resmi Hadir di Indonesia


Sabtu, 17 Januari 2026

Merasa Dirugikan, CV Amazon Satwa Nusantara Nilai Janji Iklan Eco Green Tak Sesuai Fakta


Sabtu, 17 Januari 2026

Polres Kuansing Gelar Farewell Parade Sambut Kapolres AKBP Hidayat Perdana


Sabtu, 17 Januari 2026

Ratusan Masyarakat Kasikan-Talang Danto Peringati Isra Miraj Bersama PTPN IV Regional III Tandun