Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Beberapa Poin Penting Berhasil Ditelurkan di Rakernas Hybrid Pordasi 2023

Riauterkini-SIAK - Rapat kerja nasional (Rakernas) Hybrid Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia (Pordasi) tahun 2023 selesai digelar, Ahad (29/1/23).

Kegiatan yang diselenggarakan 27-30 Januari ini dipusatkan di Gedung Daerah Sultan Syarif Kasim II Kota Siak, Kabupaten Siak.

"Alhamdulillah, Rakernas siang ini sudah selesai kita laksanakan. Banyak keputusan strategis baik pertandingan maupun program kerja telah selesai kami bahas," kata ketua umum Pordasi pusat Triwatty Marciano, diwawancarai wartawan.

Triwatty mengatakan, Poin penting dalam rakernas 2023 ini secara khusus membahas persiapan menghadapi kejurnas dan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI di Aceh dan Sumatera Utara tahun 2024 mendatang.

"Itu yang paling utama, karena di olahraga berkuda ini berbeda dari cabor yang lain, karena sebelum mengikuti kejuaraan ada hal-hal yang harus dikonsolidasikan dengan pengprov.

Di PON XXI mendatang, Triwatty mengatakan, ada 2 cabor yang akan diperlombakan yakni Equestrian dan pacu, sedangkan untuk cabor horseback archery hanya digelar pertandingan eksibisi, sedangkan cabor polo belum diikutkan, karena masih belum lengkap dan belum berkembang cabor polo ini di daerah-daerah.

"Polo inikan sifatnya berbeda dengan cabor yang lain. Mungkin kedepan baru kita ikutkan," katanya.

Triwatty juga memuji Pordasi Riau yang punya semangat untuk mengembangkan olahraga berkuda di tanah melayu ini, apalagi nanti sarana dan prasarana sudah disiapkan pasti banyak orang yang datang di Riau.

Triwatty melihat, para peserta rakernas mempunyai misi yang sangat bagus kedepan. Seperti Pordasi Siak yang mempunyai rencana membuat kawasan arena track pacu berkuda.

"Tentu ini sudah lama didambakan oleh pecinta olahraga berkuda. Dan jika ini terealisasi, maka akan menjadi cikal bakal atlet dan kuda berprestasi di daerah atau nasional," kata Triwatty.

Sementara itu, ketua Pordasi Riau Alfedri, memuji ketua umum Pordasi pusat Triwatty Marciano, karena punya spirit atau semangat luar biasa untuk mengembangkan olahraga berkuda.

"Kalau untuk acara Rakernas, Alhamdulillah berjalan baik. Dan ini Rakernas yang berkualitas menurut saya, dengan menghasilkan program yang strategis. Dan khususnya untuk Pordasi Riau, keputusan ini akan kami laksanakan dengan baik," kata Alfedri.

Alfedri berazam, akan memasyarakatkan olahraga berkuda di Riau. Sehingga khususnya untuk Kabupaten Siak, dengan misi menjadikan Siak sebagai tujuan destinasi wisata unggul di Sumatera bisa terbantu dengan cepat.

"Sesuai arahan bu ketum tadi, sarana dan prasarana segera digesa, dan kami berkomitmen 2 tahun ini track di lahan 50 hektar itu akan selesai, beserta mengembangkan fasilitas pendukung yang lain," kata Bupati Siak itu.

Alfedri juga berharap, program-program pusat bisa dibawa ke Riau. "Seperti sekolah berkuda punya bu ketum di Jakarta itu bisa juga dibuat di Riau ini," pinta Alfedri dihadapan Triwatty.

Alfedri juga mengatakan, lahan 50 hektar milik Pordasi Riau akan dimulai pembangunan sarana dan prasarananya.

"Insya Allah, ketua umum KONI pusat pak Letjen (purn) Marciano Norman, akan meletakkan batu pernah venue yang berada di Muara Fajar, Rumbai Kota Pekanbaru," jelas Alfedri.

Rakernas Pordasi 2023 ini diikuti oleh 23 Pengprov Pordasi se Indonesia, namun dikarenakan masih dalam suasana pandemi, maka yang hadir secara offline sebanyak 13 pengprov, sedangkan sisanya hybrid.***(adji)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Senin, 19 Januari 2026

Touring Bersama New PCX 160, Betah dan Nyaman Tanpa Khawatir Merasa Lelah

Komunitas New PCX 160 Pekanbaru gelar touring bersama. Perjalanan panjang menjadi nyaman dan tanpa kelelahan.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Senin, 12 Januari 2026

Demi Kemajuan Pendidikan Vokasi di Riau, Tim Capella Honda Tempuh Lokasi Pelosok dan Terluar

Tim Capella Honda tempuh lokasi pelosok dan terluar. Kerja nyata majukan pendidikan vokasi di Riau.

Advertorial
Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik

Ayo dapatkan banyak keuntungan menarik dari Program TRENDI. Sambutan manis untuk tahun 2026 dari Capella Honda.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Rabu, 31 Desember 2025

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu.

Berita Lainnya

Jumat, 16 Januari 2026

Pertama di Indonesia, Wako Pekanbaru Bangun Lapangan Mini Soccer Gratis


Jumat, 16 Januari 2026

Salah Penetapan, Camat Pasir Penyu Inhu Kembali Berganti


Jumat, 16 Januari 2026

Panji Bangsa PKB Riau Tunjukkan Kesiapan Penuh Tangani Pascabencana, Satgas Trauma Healing Terjun Langsung ke Lokasi Bencana


Jumat, 16 Januari 2026

Sambang Warga, Polsek Tanah Putih Ajak Masyarakat Aktif Jaga Kamtibmas


Jumat, 16 Januari 2026

HMI Anggap Aneh Kritikan Zulfan Hafiz Soal Parkir Gratis di Alfamart dan Indomaret


Jumat, 16 Januari 2026

Terdakwa JS Oknum Ketua Petir, Tertunduk Malu Saat Sidang Perdana di PN Pekanbaru


Jumat, 16 Januari 2026

BPH Migas Dukung Optimalisasi Penyaluran BBM untuk Nelayan di Nias Utara


Jumat, 16 Januari 2026

Lewat Jumat Curhat, Polisi Ingatkan Warga Soal Kamtibmas dan Karhutla


Jumat, 16 Januari 2026

MBG Sorek I Pelalawan Luncurkan Program Jumat Berkah Bersama Mitra


Jumat, 16 Januari 2026

Hadiah Utama Umroh, 650 Peserta Memdaftar Mancing Mania di Kuansing


Jumat, 16 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Hadiri Musrenbang Kepenghuluan Putat Tahun Anggaran 2026


Jumat, 16 Januari 2026

Bupati Kuansing Ucapkan Terima Kasih Atas Dedikasi Kapolres AKBP R. Ricky


Jumat, 16 Januari 2026

SPPG Dapur MBG Luter Food Manfaatkan Waktu Libur dengan Senam Pagi dan Sarapan Bersama


Jumat, 16 Januari 2026

Empat Terdakwa Korupsi Pembangunan Penyeberangan Sagu di Meranti Dihukum 4 Hingga 7 Tahun Penjara


Kamis, 15 Januari 2026

PHR Konfirmasi Discovery Play Stratigrafik Sumur Mustang Hitam-001 di Rokan


Kamis, 15 Januari 2026

Oknum ASN Jarang Masuk Kantor, Pemkab Inhu Terapkan Sanksi Disiplin


Kamis, 15 Januari 2026

Puluhan Penutup Drainase di Bengkalis Raib Digondol Maling


Kamis, 15 Januari 2026

Pemkab Kuansing Gelar Rakor Bersama Dandim Inhu - Kuansing, Bahas TMMD


Kamis, 15 Januari 2026

Satgas Nataru 2025/2026 Berakhir, Pertamina Patra Niaga Sumbagut Sukses Pastikan Energi Tetap Mengalir


Kamis, 15 Januari 2026

Ikan Patin Hingga Kangkung, Lapas Bengkalis Panen Raya Ketahanan Pangan