Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
5 Alasan Pentingnya Magang versi PHR

Riauterkini-PEKANBARU - Magang kerja merupakan kesempatan emas bagi mereka yang sudah lulus ataupun di tahap akhir masa kuliah. Di tahun 2023 ini, PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) kembali mengajak putra-putri Riau untuk dapat mengikuti magang kerja yang merupakan batch kedua.

Setelah sukses dengan batch pertama di 2022 memberikan pengalaman dunia kerja kepada 73 peserta. Ini merupakan wujud kepedulian perusahaan kepada anak watan Riau untuk dapat membangun kompetensi, memperluas wawasan dan mendapatkan pengalaman nyata di dunia kerja.

Proses seleksi kini telah bergulir, namun tahukah kamu seberapa penting sih sebenarnya magang kerja? Berikut ini 5 alasan pentingnya magang di PHR yang perlu diketahui. Simak ulasan berikut ini:

1. Belajar Hal Baru di Dunia Kerja
Berbeda dengan belajar di kampus, suasana dan proses di dunia kerja (khususnya PHR) dapat menjadi arena belajar baru. Ilmu dan kompetensi yang selama ini didapatkan di bangku kuliah dapat diimplementasikan bersama PHR. Selain itu kalian tentunya juga dapat menempa ilmu, tips & trik baru selama berada di masa magang ini. Karena lewat program ini, peserta magang akan mengaktualisasikan diri dalam dunia kerja yang sesungguhnya. Akan banyak pengalaman yang didapat untuk mencetak seorang profesional yang tangguh dalam dunia kerja.

2. Lingkungan Kerja yang Inklusif
Apa itu lingkungan yang inklusif? saling menghargai dan mendukung walau berlatar belakang berbeda, tujuannya adalah untuk menciptakan suasana kerja yang nyaman. Para peserta magang PHR berkesempatan belajar serta bekerja di lingkungan kerja profesional yang saling melengkapi satu sama lain.

Berbeda latar belakang, bahkan berbeda pendapatpun merupakan hal yang sah-sah saja. Inklusivitas memungkinkan semua orang untuk memiliki kesempatan yang setara untuk berpartisipasi dan berekspresi, dengan penuh kepercayaan diri dan berkolaborasi dalam berkontribusi. Tata nilai AKHLAK yang menjadi azas setiap BUMN akan sama-sama diterapkan untuk mengembangkan potensi diri.

3. Menggali Potensi dengan Belajar dari Ahlinya
Potensi dan keterampilan akan terlatih seiring berjalannya waktu. Bersama PHR, putra-putri Riau akan bertemu orang-orang yang ahli di bidangnya masing-masing, baik yang bekerja di lapangan ataupun yang di perkantoran. Peserta magang akan mendapatkan bimbingan mentor dari perwira profesional PHR yang mengarahkan untuk memiliki passion serta mengenali minat dan bakat pemagang, memberikan penugasan yang tepat, sehingga tercipta semangat untuk menjadi lebih terampil, lebih memahami hubungan interpersonal di perusahaan, dan semakin mampu mempersiapkan diri mendalami dunia kerja.

4. Membangun Relasi untuk Mencapai Kesuksesan
Hal yang tak kalah pentingnya bergabung menjadi peserta magang di PHR adalah terciptanya jejaring atau relasi untuk mencapai kesuksesan di masa mendatang. Orang yang Anda kenal hari ini mungkin adalah orang yang akan membantu Anda di masa depan, atau sebaliknya Anda dapat membantu orang tersebut.

Jika kita mampu untuk mengelola relasi itu dengan baik, maka tidak menutup kemungkinan untuk bisa mencapai kesuksesan di masa depan. Sebagaimana disampaikan pakar kepemimpinan John Maxwell, bahwa semua yang mendukung kehidupan dimulai dari hubungan baik dengan orang yang tepat dan kemudian menguatkan hubungan-hubungan dengan keterampilan yang baik.

5. Mendapatkan Bekal dan Pengalaman Berharga
Dan yang paling utama, para peserta magang PHR akan mendapatkan bekal dan pengalaman berharga. Ilmu dan pengalaman selama bergabung dengan PHR tersebut akan menjadi nilai tambah serta kepercayaan diri untuk melangkah dalam dunia kerja ke depannya.

Selain itu Magang di PHR memberi arti tersendiri, karena apapun yang dilakukan baik langsung atupun tak langsung, kamu turut serta mendukung pemenuhan energi nasional.

Itulah ulasan tentang betapa pentingnya magang kerja di PHR. Selamat buat peserta yang sudah lolos tahapan wawancara, sampai bertemu 1 Februari 2023 untuk bersama-sama membangun negeri! ***(Rls)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Kamis, 22 Januari 2026

Rumah Tenun Pulau Payung Jadi Penggerak Ekonomi Masyarakat dan Potensi Lokal di Pelalawan

Rumah Tenun Pulau Payung Jadi Penggerak Ekonomi Masyarakat Berbasis Pemberdayaan Potensi Lokal di Kabupaten Pelalawan.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Senin, 19 Januari 2026

Touring Bersama New PCX 160, Betah dan Nyaman Tanpa Khawatir Merasa Lelah

Komunitas New PCX 160 Pekanbaru gelar touring bersama. Perjalanan panjang menjadi nyaman dan tanpa kelelahan.

Advertorial
Senin, 12 Januari 2026

Demi Kemajuan Pendidikan Vokasi di Riau, Tim Capella Honda Tempuh Lokasi Pelosok dan Terluar

Tim Capella Honda tempuh lokasi pelosok dan terluar. Kerja nyata majukan pendidikan vokasi di Riau.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik

Ayo dapatkan banyak keuntungan menarik dari Program TRENDI. Sambutan manis untuk tahun 2026 dari Capella Honda.

Berita Lainnya

Jumat, 30 Januari 2026

Dua Terduga Pengedar Sabu di Bandar Petalangan Pelalawan Ditangkap


Jumat, 30 Januari 2026

BRK Syariah Gelar Peringatan Isra' Mi'raj 1447 H, Perkuat Spiritualitas dan Moderasi Berpikir Insan Perusahaan


Jumat, 30 Januari 2026

Membongkar Politik Sesat Transisi Energi di Balik Mega Proyek Panas Bumi


Jumat, 30 Januari 2026

BRK Syariah Mantapkan Kinerja Dana melalui Evaluasi dan Pengembangan Sumber Daya Insani Funding


Jumat, 30 Januari 2026

Polres Rokan Hilir Musnahkan Barang Bukti Narkotika, 3,92 Kg Sabu dan Ribuan Pil Terlarang


Jumat, 30 Januari 2026

Kapolres Pelalawan Pimpin Pemadaman Karhutla di Pangkalan Kerinci


Jumat, 30 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Gelar Doa Bersama Awali Pembangunan Jembatan Merah Putih untuk Pelajar SD di Kepenghuluan Putat


Jumat, 30 Januari 2026

Sempat Kabur, Pengemudi Tewaska Petugas Marka Ditangkap Polisi


Jumat, 30 Januari 2026

Jumat Berkah, Polda Riau Gelar Donor Darah


Jumat, 30 Januari 2026

Aksi Pembalakan Liar, Polres Bengkalis Amankan Tiga Tersangka


Jumat, 30 Januari 2026

Tergiur Edar Sabu, Pasutri di Bengkalis Digaruk Polisi


Jumat, 30 Januari 2026

Beraksi 29 TKP, Mantan Napi Spesialis Ganjal ATM Dibekuk Polres Dumai


Jumat, 30 Januari 2026

Hulu Migas Dinilai Tetap Jadi Tulang Punggung Energi di Tengah Transisi Global


Jumat, 30 Januari 2026

Turnamen Pemuda Pancasila Cup 25/26 Sukses, Panitia Apresiasi Dukungan Bupati Kuansing


Jumat, 30 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Laksanakan Koordinasi dan Patroli Antisipasi Karhutla di Kepenghuluan Putat


Kamis, 29 Januari 2026

Terungkap dalam Sidang, SM First Resources Grup Akui Antarkan Uang Agar LSM PETIR Tak Demo ke Jakarta


Kamis, 29 Januari 2026

Konservasi Hutan Berbasis Masyarakat, RAPP dan KPH Kampar Kiri Teken MoU di Pekanbaru


Kamis, 29 Januari 2026

Satlantas Polres Bengkalis Kampanyekan Keselamatan di Exit Tol Pinggir


Kamis, 29 Januari 2026

Tanggapi Keluhan Warga Soal Tarif Kapal Naik, Pemda Meranti Undang Perusahaan Namun Tak Hadir


Kamis, 29 Januari 2026

PSPP Pemuda Pancasila Pangean Juarai Turnamen Pemuda Pancasila Cup