Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 20
 
Galeri, 10 Destinasi Wisata di Kabupaten Indragiri Hilir

Riauterkini-INDRAGIRI HILIR -Indragiri Hilir atau yang bisa disebut dengan Inhil adalah salah satu kabupaten yang terletak di provinsi Riau, dan berbatasan langsung dengan selat Karimata.

Meskipun demikian, Inhil justru tak memiliki destinasi wisata pantai yang menawan, karena memang sebagian besar pesisirnya adalah tanah yang berlumpur dan penuhi oleh hutan bakau.

Namun bukan berarti Inhil tak memiliki destinasi wisata menarik, karena setidaknya masih ada 10 destinasi wisata menawan di Inhil yang wajib untuk kamu kunjungi.

1. Agrowisata Kelapa

Inhil adalah salah satu kabupaten penghasil kelapa terbesar di Riau. Hampir di setiap sudut Inhil kamu akan menemukan kebun kelapa milik warga atau pun pemerintah. Nah, jika kamu ingin berwisata sekaligus berlibur, tak ada salahnya kamu berkunjung ke agrowisata kelapa. Di sana kamu bisa berkeliling perkebunan kelapa dengan menaiki sampan yang melaju membelah sungai.

2. Air Terjun 86

Selanjutnya ada Air Terjun 86, yang masih termasuk ke dalam kawasan Taman Nasional Bukit Tiga Puluh. Air terjun dengan ketinggian sekitar 30 meter ini berasal dari Sungai Abang, sehingga tak mengherankan jika memiliki aliran air yang cukup deras.

Ketika aliran airnya tak begitu deras, biasanya para pengunjung akan memanfaatkan kubangan di bawah air terjun untuk berenang atau sekedar bermain air.

3. Air Terjun Tembulun Rusa

Kemudian ada Air Terjun Tembulun Rusa, yang terletak sekitar 2 km di sebelah utara desa Batu Ampar. Air Terjun ini memiliki ketinggian sekitar 15 meter, dengan kedalaman kedung 1,5 meter. Akses menuju ka Air Terjun Tembulun Rusa juga sudah cukup memadai, dan juga bisa dilalui oleh kendaraan roda empat.

Jadi tak mengherankan, jika objek wisata ini sering kali menjadi jujugan para wisatawan untuk menghabiskan libur akhir pekan mereka.

4. Bukit Berbunga

Setelah itu ada Bukit Berbunga, objek wisata dengan keindahan alam yang mampu menyihir mata setiap pengunjung. Dari atas bukit dengan ketinggian 150 mdpl ini kamu bisa melihat keindahan alam berupa barisan pegunungan dengan hamparan pepohonan hijau yang rindang.

Lokasinya yang berada di ketinggian juga membuat bukit ini memiliki suasana sejuk dengan hembusan angin yang sepoi-sepoi.

5. Event Wisata Menongkah

Di Inhil juga terkenal dengan suatu event yang bernama wisata menongkah, yang merupakan ritual budaya suku Duano. Para peserta di acara ini akan bersama-sama mencari kerang di padang lumpur dengan menggunakan sebilah papan yang terbuat dari pohon besar yang sudah tua.

Jika dilihat secara sekilas, kegiatan Menongkah seperti halnya berselancar di padang lumpur.

6. Event Wisata Sampan Leper

Kemudian ada juga Sampan Leper, yang tak ubahnya seperti balapan mendayung perahu. Namun mereka melakukannya bukan di atas air, melainkan di atas lumpur. Event ini bisa dengan mudah kamu jumpai di Kuala Getek, Kecamatan Tembilahan.

7. Hutan Mangrove Mandah

Seperti yang sudah disebutkan di awal, jika Inhil memiliki banyak kawasan pesisir yang berlumpur dan ditumbuhi hutan bakau. Salah satu kawasan hutan bakau yang terkenal di Inhil adalah Hutan Mangrove Mandah, yang memiliki pemandangan sejuk dari rindangnya pohon bakau.

Kesejukan suasana yang ditawarkannya membuat tempat ini menjadi destinasi wisata favorit masyarakat Inhil.

8. Makam Syeikh Abdurrahman Siddiq

Jika kamu ingin berwisata religi, kamu bisa berkunjung ke makam Syeikh Abdurrahman Siddiq. Beliau adalah seorang ulama besar di Inhil, yang kemudian Mufti pada masa Kerajaan Indragiri dan meninggal dunia pada tahun 1939 silam.

Di samping makam sang ulama juga dibangun masjid Al-Hidayah, yang telah berdiri sejak awal abad ke-19.

9. Pantai Solop

Selanjutnya ada pantai Solop, yang biasa disebut juga dengan pantai lumpur. Karena memang pantai ini tak dihiasi oleh pasir seperti halnya pantai pada umumnya, melainkan didominasi oleh lumpur.

Waktu terbaik untuk menikmati pantai ini adalah di saat senja, di mana pemandangan sunrise akan terlihat sangat menawan.

10. Telaga Mablu

Yang terakhir adalah telaga Mablu, yang memiliki suasana hening dan udara yang sejuk. Kondisi itu lah yang membuat para pengunjung merasa betah untuk berlama-lama di sana. (Adv/Pariwisata)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Senin, 20 Nopember 2023

Diskes Imbau Masyarakat Terapkan PHBS Hindari Virus Cacar Monyet

Cacar Monyet menjadi ancaman kesehatan masyarakat. Dinas Kesehatan Pekanbaru ajak mencegah dengan terapkan PHBS.

Galeri
Rabu, 30 Agustus 2023

Galeri foto,
Harmoni dalam Keragaman di Pekan Seni Budaya Riau Kompleks 2023

RAPP Gelar Pekan Seni Budaya Riau Kompleks 2023. Pesta Rakyat ala warga Riau Kompleks Ini Pukau Pengunjung. Berikut galeri fotonya.

Advertorial
Minggu, 12 Nopember 2023

Pawai Ta'ruf MTQ Ke XLI Riau, Kafilah Rohul Terpanjang dan Teramai

Kafilah Rohul tampil meriah di Ta'ruf MTQ Ke XLI Riau di Inhu. Mejadi yang paling ramai dan terpanjang.

Advertorial
Minggu, 12 Nopember 2023

Kampar Tampilkan Kuliner Tradisional dan Produk UMKM di Bazar MTQ XLI Provinsi Riau

Kuliner tradisional dan produk UMKM Kampar tersaji. Hadir di standar Bazar MTQ XLI Riau di Inhu.

Galeri
Jumat, 25 Agustus 2023

Galeri foto,
Empat Legislator Riau Hadiri Festival Pacu Jalur Tradisional 2023 di Tepian Narosa Telukkuantan

Empat Legislator Riau dapil Kuansing yaitu Marwan Yohanis, Mardianto Mana, Sugeng Pranoto dan Sardiyono menghadiri FestivalPacu Jalur Tradisional di Tepian Narosa.

Advertorial
Minggu, 12 Nopember 2023

Pj Bupati Firdaus Tinjau Kafilah Kampar Ajang MTQ Tingkat Provinsi Riau

Kafilah Kampar di MTQ XLI Riau mendapat perhatian khusus. Dikunjungi Pejabat Bupati Firdaus.

Berita Lainnya

Kamis, 30 Nopember 2023

23 Pengelola BUMDes Bantan Digembleng Tingkatkan Kapasitas dan Kompetensi


Kamis, 30 Nopember 2023

Dipimpin Bupati Ribuan Warga Kuansing Berhasil Kumpulkan Donasi Rp361 Juta untuk Palestina


Kamis, 30 Nopember 2023

Tok, APBD Siak 2024 Disahkan Rp2,9 Triliun


Kamis, 30 Nopember 2023

LAM Riau Kembali Tebarkan Kegiatan di Kabupaten


Kamis, 30 Nopember 2023

20 Tahun Riauterkini.com, Gelar Chouching Clinic dan Teken MoU di Universitas Riau


Kamis, 30 Nopember 2023

Dipimpin Husaimi Hamidi, Kepengurusan DPW Perhimpunam Guru Swasta Riau Dilantik


Kamis, 30 Nopember 2023

Kejari Inhil Kembali Musnahkan Barang Bukti dan Barang Rampasan Perkara Tindak Pidana Umum Tahun 2023


Kamis, 30 Nopember 2023

Serius Calonkan Diri Jadi Wakil Bupati, Ketua PKS Kampar Akui Rinto Pramono Masuk Radar PKS


Kamis, 30 Nopember 2023

Bupati Buka Semi Open Turnamen Volly di Desa Sungai Pinang


Kamis, 30 Nopember 2023

Terbukti Terima Suap, Bupati Non Aktif Kepulauan Meranti Dituntut 9 Tahun Penjara


Kamis, 30 Nopember 2023

Kejari Inhil Kembali Musnahkan Barang Bukti dan Barang Rampasan Perkara Tindak Pidana Umum Tahun 2023


Kamis, 30 Nopember 2023

Sidang Prapid Polsek Rumbai, Ahli Pidana Sebut Penetapan Tersangka Cacat Hukum


Kamis, 30 Nopember 2023

Hj. Peni Herawati: Kekompakan Anggota Jadi Penentu TP PKK Rohul Raih Juara Umum di Harkannas


Kamis, 30 Nopember 2023

Kesempatan Kuliah Sambil Bekerja, Pemprov Riau dan Jerman Segera Teken Kerjasama


Kamis, 30 Nopember 2023

Perkara Suap, M Adil Dituntut 9 Tahun Penjara


Kamis, 29 Nopember 2023

APBD 2024 Disahkan, DPRD Inhu Beri Catatan pada Sejumlah OPD


Rabu, 29 Nopember 2023

Menuju Universitas Unggul 2035, Univrab Gelar Konferensi Internasional Dengan Pembicara dari 5 Negara


Rabu, 29 Nopember 2023

Bank Indonesia Gelar Pertemuan Tahunan 2023


Rabu, 29 Nopember 2023

Tim Satreskrim Polres Inhil Berhasil Ringkus Dua Diantara Lima Pelaku Perampokan di Tiga TKP di Inhil


Rabu, 29 Nopember 2023

APBD Inhu 2024 Disahkan, Anggaran Pengamanan Pilkada Sebesar 6 Miliar